Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Kurs Dolar Terhadap Rupiah Hari Ini, 3 Mei

Pada penutupan perdagangan kemarin, rupiah ditutup pada level Rp14.252 per US$, menguat 0,035 persen atau 5 poin. Ini adalah penguatan pertama setelah melemah dalam 7 hari berturut-turut.
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA –  Nilia tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot kemarin, Kamis (2/5), berhasil naik tipis. Keputusan The Fed untuk mempertahankan suku bunga menjadi salah satu sentimennya. Lantas, bagaimana gerak rupiah hari ini, Jumat (3/5/2019)?

Berdasarkan data Bloomberg, pada penutupan perdagangan kemarin, rupiah ditutup pada level Rp14.252 per US$, menguat 0,035 persen  atau 5 poin. Ini adalah penguatan pertama setelah melemah dalam 7 hari berturut-turut. 

Direktur Utama PT Garuda Berjangka Ibrahim mengatakan bahwa langkah The Fed mempertahankan tingkat suku bunga acuannya pada level 2,25% hingga 2,5% seperti yang diekspetasikan pasar justru menjadi katalis negatif untuk rupiah sehingga pergerakannya cenderung terbatas.

“Hal tersebut dikarenakan, Gubernur The Fed Jerome Powell dan koleganya dalam FOMC Meeting ternyata mengeluarkan pernyataan yang jauh dari kata kalem alias dovish,” ujar Ibrahim.

Ketua The Fed Jerome Powell menegaskan bahwa kebijakannya saat ini masih layak untuk dipertahankan. Pihaknya tidak melihat tanda-tanda yang kuat untuk menuju ke arah sebaliknya.

Sementara itu, kurs tengah Bank Indonesia kemarin ditetapkan Rp14.245 per dolar.  

Kurs Transaksi Bank Indonesia (USD/IDR)
TanggalKurs JualKurs BeliKurs tengah
3 Mei 2019Rp 14.353Rp 14.211Rp 14.282
2 Mei 2019Rp14.316Rp 14.174Rp 14.245
30 Arpil 2019Rp14.286Rp 14.144Rp 14.215
29 April 2019Rp14.259Rp 14.117Rp 14.188

Sumber: Bank Indonesia

Berikut adalah perkembangan rupiah hari ini, Jumat

16:18 WIB
Pukul 15.59 WIB: Rupiah Ditutup Melemah 14 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot ditutup melemah 14 poin atau 0,1 persen ke level Rp14.266 per dolar AS setelah bergerak pada kisaran Rp14.265 – Rp14.286 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,05 persen atau 0,051 poin ke level 97,883 pada pukul 15.59 WIB.

15:53 WIB
Pukul 14.27 WIB: Rupiah Melemah 23 Poin

Nilai tukar rupiah di pasar spot melemah 23 poin atau 0,16 persen ke level Rp14.275 per dolar AS.

Sementara itu, indeks dolar AS terpantau menguat 0,06 persen atau 0,054 poin ke level 97,886 pada pukul 15.32 WIB.

14:14 WIB
Pukul 10.47 WIB: Kurs Rupiah Bertahan Melemah

Nilai tukar rupiah bertahan di level Rp14.280 per dolar AS, dengan pelemahan 28 poin atau 0,20 persen, saat indeks dolar AS berbalik naik 0,061 poin atau 0,06 persen ke posisi 97,893 pukul 13.54 WIB.

11:42 WIB
Pukul 10.47 WIB: Kurs Rupiah Masih Melemah 28 Poin

Nilai tukar rupiah masih melemah 28 poin atau 0,20 persen ke level Rp14.280 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun tipis 0,017 poin atau 0,012 persen ke posisi 97,815 pukul 11.22 WIB.

11:12 WIB
Pukul 10.47 WIB: Kurs Rupiah Melemah 28 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 28 poin atau 0,20 persen ke level Rp14.280 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun tipis 0,020 poin atau 0,01 persen ke posisi 97,822.

10:24 WIB
Pukul 10.07 WIB: Kurs Rupiah Melemah 28 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 28 poin atau 0,20 persen ke level Rp14.280 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun tipis 0,024 poin atau 0,02 persen ke posisi 97,808. 

09:05 WIB
Pukul 08.56 WIB: Kurs Rupiah Melemah 33 Poin

Nilai tukar rupiah melemah 33 poin atau 0,23 persen ke level Rp14.285 per dolar AS, saat indeks dolar AS turun hanya 0,004 poin ke posisi 97,828.

08:33 WIB
Kurs Rupiah Dibuka Melemah 13 Poin

Nilai tukar rupiah tergelincir dengan dibuka terdepresiasi 13 poin atau 0,09 persen di level Rp14.265 per dolar AS pagi ini. Pergerakannya kemudian terpantau melemah 16 poin atau 0,11 persen ke level Rp14.268 per dolar AS pukul 08.20 WIB.

Pada saat yang sama, indeks dolar AS, yang mengukur pergerakan dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama, turun tipis 0,026 poin atau 0,03 persen ke posisi 97,806.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper