Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Garuda Indonesia Kerja Sama Pemasangan Perangkat Wi-fi dengan Inmarsat

PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) meneken kerja sama dengan perusahaan komunikasi global mobile satellite Inmarsat.
Sebuah pesawat udara terbang melintas di atas jalan raya saat bersiap mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (14/1/2019)./ANTARA-Nyoman Hendra Wibowo
Sebuah pesawat udara terbang melintas di atas jalan raya saat bersiap mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (14/1/2019)./ANTARA-Nyoman Hendra Wibowo


Bisnis.com, JAKARTA -- PT Garuda Indonesia Tbk. (GIAA) meneken kerja sama dengan perusahaan komunikasi global mobile satellite Inmarsat.

Inmarsat resmi menandatangai kontrak dengan GIAA untuk memberikan solusi broadband GX Aviation. Inmarsat bermitra dengan Mahata Aero Teknologi, Lufthansa Technik, dan Lufthansa Systems dalam menyediakan teknologi nirkabel bagi Garuda Grup.

Perjanjian untuk memasok Garuda Indonesia dengan GX Aviation sekaligus memperpanjangan kontrak Mahata selama 10 tahun dengan maskapai Citilink yang juga bagian dari Garuda Indonesia Group, untuk solusi broadband dalam penerbangan.

Direncanakan, layanan ini akan diaplikasikan pada pesawat Citilink awal bulan ini dan dijadwalkan untuk diluncurkan dengan Garuda akhir tahun ini.

Sebanyak kurang lebih 175 pesawat dalam Grup Garuda Indonesia saat ini akan dilengkapi dengan GX Aviation pada berbagai jenis pesawat seperti Airbus A320, Airbus A330, Boeing 737 dan Boeing 777.

Direktur Utama Garuda Indonesia I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra menjelaskan bahwa pada pelaksanaannya, Lufthansa Technik akan mengelola perangkat keras, teknik, desain instalasi, dan sertifikasi untuk proyek tersebut. Sementara itu, Lufthansa Systems bertanggung jawab atas platform dan integrasi perangkat lunak.

Untuk kerja sama tersebut, Ari menyebut tidak ada anggaran yang dikeluarkan. “Tidak ada biaya keluar dari GA,” tegasnya.

Pada saat ini, konektivitas menjadi salah satu kebutuhan yang penting sehingga GIAA menyambut baik kerja sama pemasangan perangkat wi-fi untuk armada Citilink.

“Sebagai maskapai Skytrax bintang-5, penting bagi kami untuk menawarkan solusi terbaik di pasar dan kami berharap dapat bekerja sama dengan Inmarsat, Mahata, Lufthansa Technik, dan Lufthansa Systems pada saat peluncuran,” katanya.

Di sisi lain, Philip Balaam, Presiden Inmarsat Aviation, mengatakan bahwa Asia Pasifik telah menjadi salah satu pasar terbesar GX Aviation.

“Proyek ini telah mengalami kemajuan dengan kecepatan yang mengesankan, mulai dari bertemu Garuda dan Citilink untuk pertama kalinya hingga menandatangani Nota Kesepahaman dan kontrak akhir kami. Kami menantikan untuk melanjutkan peluncuran kami bersama mereka, bersama Mahata, Lufthansa Systems dan Lufthansa Technik, sehingga penumpang mereka [Citilink] dapat merasakan pengalaman atas kemampuan GX Aviation pada tahun ini,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper