Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KINERJA 2017: Laba BNI Sekuritas Tergerus 11%

Laba PT BNI Sekuritas sepanjang tahun lalu tergerus.
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik penunjuk Indeks Harga Saham Gabungan, di Jakarta, Selasa (27/2/2018)./JIBI-Felix Jody Kinarwan
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik penunjuk Indeks Harga Saham Gabungan, di Jakarta, Selasa (27/2/2018)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Laba PT BNI Sekuritas sepanjang tahun lalu tergerus.

Dikutip dari laporan keuangan perseroan, Rabu (18/4/2018), laba bersih tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk dari hasil kinerja tahun lalu hanya Rp10,88 miliar.

Angka tersebut turun sebesar 11,7% dibandingkan laba bersih tahun berjalan yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk pada 2016 yang mencapai Rp12,33 miliar.

Sebenarnya, secara total pendapatan perseroan naik sebesar 13,5% dari Rp185,63 miliar pada 2016 menjadi Rp210,71 miliar pada tahun lalu. Namun, tingginya beban usaha perseroan memangkas laba pada tahun lalu.

Secara total, beban usaha BNI Sekuritas pada tahun lalu mencapai Rp210,61 miliar, naik sebesar 14,9% dibandingkan beban usaha pada tahun sebelumnya yang hanya senilai Rp183,29 miliar.

Namun demikian, total aset perusahaan menunjukkan kenaikan dari Rp985,93 miliar pada 2016 menjadi Rp1,21 triliun pada tahun lalu atau tumbuh sebesar 23,04%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper