Bisnis.com, JAKARTA—PT Matahari Department Store Tbk. meraih 2 penghargaan sekaligus dalam acara Top Capital Market 2017.
Penghargaan tersebut diberikan di Balai Kartini pada Jumat (10/11/2017) lalu oleh BusinessNews Indonesia yang bekerja sama dengan Asia Business Research Center (ABRC) dan sejumlah lembaga / asosiasi bisnis dan pasar modal.
Penghargaan diberikan kepada perusahaan publik dan manajer investasi yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia yang memiliki kinerja dan prospek bisnis yang baik.
Manajemen perseroan mengungkapkan, perlambatan dalam sektor ritel yang terjadi saat ini tidak mempengaruhi performa yang ditunjukkan oleh Matahari. Hal ini terbukti dengan diraihnya 2 penghargaan sebagai Top Corporate Reputation dan Top Emiten untuk sektor ritel.
Untuk kategori Top Corporate Reputation, dilakukan riset terhadap masyarakat dan investor di 4 kota besar yaitu Jakarta (Jabodetabek), Surabaya, Medan, dan Makassar.
Corporate Brand Reputation Index diukur berdasarkan 3 indikator yang terdiri dari Corporate Brand Knowledge (CBK) yang mengukur popularitas perusahaan, Corporate Brand Image (CBI) yang mengukur citra baik perusahaan, dan Corporate Brand Engagement (CBE) yang mengukur ikatan emosional antara perusahaan dan konsumen.
Sedangkan untuk kategori Top Emiten, perusahaan dinilai berdasarkan analisa Kinerja Keuangan 2 tahun terakhir (2015-2016) serta semester 1 tahun 2017.
Perusahaan yang masuk ke dalam nominasi untuk dua kategori ini telah berhasil melewati penilaian dari aspek GCG dan kepatuhan terhadap regulasi serta administrasi Bursa Efek Indonesia.
“Dua penghargaan sebagai Top Corporate Reputation dan Top Emiten ini menunjukkan bahwa Matahari tetap memiliki posisi yang kuat dalam sektor ritel,” ungkap manajemen perseroan dalam keterangan resmi, Selasa (14/11/2017).