Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OBLIGASI MAYORA: Patok Bunga 9,25%, Perhatikan Jadwal Lengkapnya!

PT Mayora Indah Tbk. (MYOR) mematok bunga sebesar 9,25% untuk Obligasi Berkelanjutan I Mayora Indah Tahap I 2017.
Ilustrasi/Bisnis/Dwi Prasetya
Ilustrasi/Bisnis/Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA— PT Mayora Indah Tbk. (MYOR) mematok bunga sebesar 9,25% untuk Obligasi Berkelanjutan I Mayora Indah Tahap I 2017.

Berdasarkan prospektus ringkas yang dipublikasikan Senin (20/2/2017), perseroan mengemukakan bahwa dalam rangka penawaran umum Obligasi Berkelanjutan I Mayora Indah dengan target dana yang dihimpun hingga Rp2 triliun, perseroan menerbitkan dan menawarkan obligasi berlanjutan I Mayora Indah I tahap I/2017 senilai Rp500 miliar.

Obligasi tersebut ditawarkan sebesar 100% dari jumlah pokok obligasi. Obligasi diterbitkan dengan jangka waktu 5 tahun dengan tingkat bunga tetap 9,25% per tahun yang dibayarkan tiap 3 bulan sejak tanggal emisi atau sesuai dengan tanggal pembayaran bunga obligasi yang bersangkutan.

Pembayaran pertama bunga obligasi dilakukan pada 24 Mei 2017, sedangkan tanggal pembayaran bunga obligasi terakhir akan dilakukan pada 24 Februari 2022 yang merupakan tanggal pelunasan pokok obligasi.

Nantinya, dana yang diperoleh dari hasil penawaran ini setelah dikurangi biaya emisi, seluruhnya akan dipergunakan untuk a.l:

  • Sekitar Rp250 miliar akan digunakan untuk pelunasan Sukuk Mudharabah II Mayora Indah Tahun 2012, di mana pinjaman tersebut digunakan untuk modal kerja perseroan yang tediri dari penyediaan bahan baku, bahan pembungkus dan spare part mesin yang mendukung kinerja perseroan. Sukuk akan jatuh tempo pada 9 Mei 2017
  • Sisanya akan digunakan untuk modal kerja perseroan. Penggunaan modal kerja meliputi pembiayaan yang berhubungan dengan kegiatan operasional pabrik yang berkaitan dengan produksi perseroan, yang meliputi a.l pembelian bahan baku, bahan bungkus dan pembayaran biaya lainnya.

Adapun, bertindak sebagian penjamin pelaksana emisi a.l PT Danareksa Sekuritas (37,40%), PT Mandiri Sekuritas (37,60%), PT Sucorinvest Central Gani (10%) dan PT BCA Sekuritas (15%). Obligasi ini sudah mendapat peringkat idAA- dari Pefindo.

Berikut jadwal pelaksanaannya:

Tanggal Efektif

17 Februari 2017

Masa Penawaran

20-21 Februari 2017

Tanggal Panjatahan

22 Februari 2017

Tanggal distribusi secara elektronik

24 Februari 2017

Tanggal pencatatan di BEI

27 Februari 2017

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper