Bisnis.com, JAKARTA- Indeks bursa saham Amerika Serikat ditutup menguat pada perdagangan Rabu atau Kamis pagi WIB.
“Kendati Donald Trump yang terpilih sebagai presiden ke-45 Amerika, bukanlah sosok yang disukai pasar sepanjang periode kampanye,” tulis HP Financials dalam risetnya yang diterima hari ini, kamis (10/11/2016).
Namun, ujarnya, optimisme investor menguat setelah pidato terkait dengan kebijakan pengeluaran infrastruktur yang dijanjikan oleh Trump melalui Keynesian-style spending.
Pasar juga menilai pemilu tersebut tidak akan mengubah fundamental ekonomi Amerika secara signifikan.
Data Bloomberg menunjukkan di bursa AS, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melonjak 1,4% ke level 18.589,69, hanya 0,25% di bawah level tertinggi sepanjang masa pada Agustus lalu. Indeks Standard & Poor’s 500 naik 1,11% ke level 2.163,26 pada penutupan perdagangan rabu atau Kamis pagi WIB.
Indeks Stoxx Europe 600 ditutup menguat 1,46% atau 4,90 poin ke posisi 339,81 pada penutupan perdagangan Kamis (10/11/2016).