Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

TRANSAKSI SAHAM SESI I: Sentimen Komoditas Lebih Dominan, Asing Net Sell Rp257 Miliar

PT Asjaya Indosurya Securities memaparkan hingga akhir sesi I perdagangan saham pada Jumat (4/11/2016) investor asing mencatatkan aksi jual bersih sebesar Rp257,32 miliar
Asing mencatatkan aksi jual bersih pada akhir sesi I perdagangan hari ini./.Bisnis
Asing mencatatkan aksi jual bersih pada akhir sesi I perdagangan hari ini./.Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA— PT Asjaya Indosurya Securities memaparkan hingga akhir sesi I perdagangan saham pada Jumat (4/11/2016) investor asing mencatatkan aksi jual bersih sebesar Rp257,32 miliar.

William Surya Wijaya, Kepala Riset Asjaya Indosurya Securities mengatakan pada penutupan perdagangan saham sesi I, IHSG ditutup di level 5,307.62 atau melemah sebesar 21,88 poin (-0,41%). Adapun, investor asing membukukan net sell sebesar Rp257,32 miliar.

“Ini masih pengaruh fluktuatifnya harga komoditas,” katanya dalam riset.

Sepanjang perdagangan hari ini IHSG telah bergerak pada kisaran 5.303,36 - 5.332,32. Sebanyak 91 saham menguat, 135 saham melemah, dan 312 saham stagnan dari 538 saham yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Delapan dari sembilan indeks sektoral IHSG bergerak negatif dengan tekanan utama dari sektor tambang yang melemah 1,11% dan sektor perdagangan yang turun 0,87%.

Adapun, sektor industri dasar menjadi satu-satunya sektor yang bergerak positif dengan kenaikan 0,20%.

Sejalan dengan IHSG, pergerakan mayoritas indeks saham lainnya di Asia Tenggara juga melemah. Indeks FTSE Malaysia KLCI turun tipis 0,09%, indeks FTSE Straits Time Singapura melemah 0,42%, indeks SE Thailand drop 0,76%, sedangkan indeks PSEi Filipina menguat 0,76%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper