Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SAMUEL SEKURITAS: Fokus Pada Rilis BI Rate, Pasar SUN Masih Menguat

Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan dalam perdagangan hari ini, Kamis (21/7/2016), pasar obligasi menyoroti sejumlah berita dari dalam dan luar negeri.

Bisnis.com, JAKARTA-- Harga surat utang negara (SUN) diprediksi masih menguat pada perdagangan Kamis (21/7/2016) jelang rilis Bank Indonesia terkait suku bunga acuan atau BI rate.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan harga SUN masih menguat hingga kemarin sore bersamaan dengan penguatan tajam indeks harga saham gabungan (IHSG), meskipun di saat yang sama rupiah justru enggan menguat.

Menurutnya, hari ini tekanan kenaikan imbal hasil global mulai kembali terutama di negara maju dipimpin oleh imbal hasil US Treasury 10 tahun yang bertahan di atas 1,5%.

Akan tetapi investor domestik fokus pada RDG BI yang akan diumumkan sore ini, diperkirakan BI rate dipangkas lagi 25bps menjadi 6,25%.

"Hal itu bisa menambah sentimen positif yang sudah ada yang terutama bersumber dari pelaksanaan tax amnesty," katanya dalam riset, Kamis (21/7/2016).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper