Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RUPIAH ATAS DOLAR AS 14 JULI: Ini Sentimen Penggerak Kurs

Pelemahan dolar AS yang berlanjut serta harapan stimulus oleh bank sentral Inggris diprediksi bisa mempertahankan dorongan penguatan terhadap rupiah pada perdagangan Kamis (14/7/2016).
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA— Pelemahan dolar AS yang berlanjut serta harapan stimulus oleh bank sentral Inggris diprediksi bisa mempertahankan dorongan penguatan terhadap rupiah pada perdagangan Kamis (14/7/2016).

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan rupiah melanjutkan penguatan hingga Rabu sore setelah dolar AS melemah di Asia dan harga komoditas kembali menguat. Pelemahan dolar AS yang berlanjut serta harapan stimulus oleh Bang of England (BoE) bisa mempertahankan dorongan penguatan terhadap rupiah.

“Walaupun ruang penguatan akan dibatasi oleh harga minyak yang kembali anjlok serta harapan perlambatan laju perekonomian Tiongkok yang akan diumumkan besok,” katanya dalam riset yang diterima, Kamis (14/7/2016).

Indeks dolar AS terus melemah bahkan di tengah pelemahan yen. Sementara itu, harga minyak kembali anjlok setelah sempat menguat tajam kemarin. Menurutnya, investor global akan fokus pada hasil pertemuan BoE yang diumumkan malam nanti.

Sejauh ini konsensus mengharapkan pemangkasan suku bunga acuan 25bps yang mana akan memberikan dampak positif ke pasar global. Akan tetapi angka pertumbuhan Tiongkok yang dirilis Jumat diperkirakan lebih rendah sehingga bisa memberikan sentimen negatif khususnya di pasar Asia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper