Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SAMUEL SEKURITAS: Imbal Hasil Global Terus Turun, Potensi Penguatan SUN Terbuka

Peluang penguatan surat utang negara kembali terbuka seiring imbal hasil global yang terus turun.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Peluang penguatan surat utang negara kembali terbuka seiring imbal hasil global yang terus turun.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta mengatakan imbal hasil global masih turun walaupun harga minyak melanjutkan penguatannya. Tergerusnya ekspektasi kenaikan fed fund rate target diprediksi menjadi penyebabnya.

Hal ini sejalan dengan belum adanya data ekonomi AS yang mampu mengonfirmasi harapan kenaikan FFR target pada Juni 2016 mendatang

Sementara itu, ketidakpastian domestik masih membayangi prospek harga SUN. Pengumuman S&P serta kepastian Tax amnesty menjadi yang paling penting bagi investor obligasi.

Pengumuman BI rate minggu depan juga menjadi hal lain yang memengaruhi sentimen investor. Adapun, BI rate masih diperkirakan tetap di 6,75% tetapi harapan pelonggaran lanjutan muncul setelah inflasi diumumkan jauh di bawah 4% YoY dan pertumbuhan di bawah 5% YoY.

"Kami masih memperkirakan suku bunga acuan BI bisa dipangkas 50 bps lagi di 2016," katanya dalam riset, Jumat (13/5/2016).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper