Bisnis.com, JAKARTA – Bursa Hong Kong kembali bergerak melemah signifikan pada awal perdagangan hari ini, Rabu (4/5/2016), melanjutkan reli negatif sejak Jumat (29/4/2016).
Indeks Hang Seng terpantau anjlok 1,09% ke level 20.451,47 pada pukul 10.01 WIB, setelah dibuka di angka 20.556,5.
Dari 50 saham yang terdaftar, 13 yang menguat, 37 melemah, dan tidak ada yang stagnan.
Saham sektor energi menjadi penekan utama indeks. Kunlun Energy tercatat turun 2.5%, Cnooc melemah 2.7%, dan China Petroleum & Chemical Corp terkoreksi 2%
Sementara itu, saham Want Want menguat tertinggi yakni 1,7%. Saham Brilliance China naik 3,5%, setelah ratingnya dinaikkan oleh JPMorgan.