Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA HONG KONG: Indeks Hang Seng Melemah, Tertekan Sentimen Laporan Keuangan

Bursa Hong Kong bergerak melemah pada awal perdagangan hari ini, Jumat (22/4/2016), menyusul laporan keuangan perusahaan yang kurang positif.
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Bursa Hong Kong bergerak melemah pada awal perdagangan hari ini, Jumat (22/4/2016), menyusul laporan keuangan perusahaan yang kurang positif.

Indeks Hang Seng terpantau melemah 0,72% ke level 21.466,35 pada pukul 09.52 WIB, setelah dibuka di angka 21.448,15.

Dari 50 saham yang terdaftar, enam yang menguat, 43 melemah, dan satu yang stagnan.

Saham Galaxy anjlok 2,3%, diikuti oleh Sinopec(-2%), CNOOC (-1,8%), dan Kunlun (-1,6%).  Saham Yanzhou Coal melemah 1,3% setelah volume penjualan batu bara pada kuartal I/2016 turun 11% secara year-on-year.

Saham China Unicom terkoreksi 1,5% setelah melaporkan bahwa profitnya turun menjadi 480 juta yuan pada kuartal I/2016, setelah mencapai 3,16 miliar yuan pada periode yang sama tahun lalu.

Sementara itu, saham AIA melejit 3,1%, tertinggi di indeks Hang Seng setelah nilai bisnisnya meningkat 36%, melebihi estimasi yang hanya 19,5%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper