Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA EROPA 30 Juni: Krisis Yunani, STOXX Lanjutkan Pelemahan

Indeks STOXX Europe 600 hari ini dibuka melemah 0,18% dan terus tertekan hingga level 381,73 pada pukul 14.40 WIB atau turun 1,15%.
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Sentimen negatif Yunani berpotensi menekan indeks bursa Eropa mencatatkan kuartal terburuk sejak 2012.

Indeks STOXX Europe 600 hari ini dibuka melemah 0,18% dan terus tertekan hingga level 381,73 pada pukul 14.40 WIB atau turun 1,15%.

Perdagangan saham di berbagai bursa di Eropa hari ini diwarnai spekulasi perkembangan krisis utang Yunani.

Tenggat waktu pembayaran cicilan utang Yunani senilai US$1,7 miliar ke IMF jatuh pada hari ini, berbarengan dengan berakhirnya dukungan dana talangan Uni Eropa untuk negara tersebut.

Kemarin, STOXX ditutup anjlok 2,69% dan telah tergelincir 2,80% sepanjang kuartal II/2015 dan bisa merosot hingga 4% jika pelemahan hari ini berlanjut.

Kinerja April--Juni 2015 berpotensi menjadi kuartal terburuk STOXX setelah pelemahan 4,61% pada kuartal II/2012.

Tahun ini, program quantitaive easing Bank Sentral Eropa sempat mendorong STOXX ke rekor tertinggi sepanjang sejarah di level 414,06. 

 

Pergerakan Indeks STOXX Europe 600

 

Tanggal

Level

Perubahan

30/6/2015

(14.40 WIB)

381,73

-1,15%

29/6/2015

386,17

-2,69%

26/6/2015

396,85

+0,12%

25/6/2015

396,39

-0,23%

24/6/2015

397,32

-0,38%

 sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper