Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA EROPA 22 Juni: Yunani Ajukan Proposal Baru, STOXX Melesat

Indeks STOXX Europe 600 hari ini dibuka naik 0,71% ke level 388,31 dan terus menguat ke level 393,79 pada pukul 14.57 WIB atau melejit 2,13%.
Ilustrasi pialang tengah memantau pergerakan bursa/Reuters
Ilustrasi pialang tengah memantau pergerakan bursa/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA—Indeks bursa Eropa menguat tajam pada Senin (22/6/2015) dipacu perkembangan positif dalam perundingan utang Yunani.

Indeks STOXX Europe 600 hari ini dibuka naik 0,71% ke level 388,31 dan terus menguat ke level 393,79 pada pukul 14.57 WIB atau melejit 2,13%.

Optimisme pasar terkait negosiasi dana talangan Yunani muncul setelah  Perdana Menteri Yunani diberitakan telah mengajukan proposal baru kepada negara kreditor di Zona Euro.

Juru Bicara Komisi Eropa, Martin Selmayr menuliskan dalam akun twitter bahwa proposal baru pemerintah Yunani adalah dasar yang bagus untuk kemajuam negosiasi.

Lonjakan harga saham bank di bursa Yunani, yang telah naik 6,99% pada pukul 15.01 WIB, memimpin pergerakan STOXX 600.

Harga saham Alpha Bank AE melejit 20,39%, diikuti oleh saham National Bank of Greece yang menguat 15,91%.

 

Pergerakan Indeks STOXX Europe 600

 

Tanggal

Level

Perubahan

22/6/2015

(15.03 WIB)

393,79

+2,13%

19/6/2015

385,59

+0,36%

18/6/2015

384,22

+0,13%

17/6/2015

383,74

-0,45%

16/6/2015

379,01

-1,05%

 sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper