Bisnis.com, JAKARTA—IHSG mencatatkan penguatan mingguan pertama dalam sebulan pada Jumat (19/6/2015) didorong oleh saham bank yang rebound tajam.
IHSG hari ini ditutup menguat 0,80% ke 4.985,01 setelah dibuka menguat 0,27% ke level 4.958,86. Indeks terus bergerak di atas level pembukaan dengan level tertinggi di 4.988,48.
IHSG menguat 1% sepanjang pekan ini, rebound dari pelemahan 7,31% yang dicetak dalam 3 pekan sebelumnya.
Sektor finansial yang melesat 1,60% memimpin penguatan 9 indeks sektoral BEI yang terdaftar di Bloomberg pada hari ini.
Saham bank hari ini rebound usai Bank Indonesia memutuskan mempertahankan BI Rate di level 7,50%.
Kemarin, BI mengumumkan suku bunga acuan setelah bursa saham ditutup melemah tipis 0,01% tertekan pelemahan saham-saham bank.
Dari 512 saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia, sebanyak 160 saham bergerak naik, 102 saham melemah, dan 250 saham stagnan.
PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) memimpin IHSG dengan penguatan 7,32 poin, diikuti oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) yang naik 5,16 poin.
Di sisi lain, PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) menjadi beban utama IHSG dengan pelemahan 3,02%. JSMR telah tergelincir 10% sejak Presiden Jokowi mengumumkan penurunan tarif tol di sekitar Lebaran pada akhir pekan lalu.
Indeks Bisnis27 hari ini menguat 1,09% ke level 424,02, sedangkan rupiah berakhir melemah 0,19% ke Rp13.332 per dolar AS di pasar spot.
Saham-saham pendorong utama IHSG:
BMRI | +3,10% |
BBRI | +1,86% |
UNVR | +0,72% |
BBNI | +1,81% |
Saham-saham penekan utama IHSG:
JSMR | -3,02% |
ICBP | -1,52% |
KLBF | -0,88% |
DUTI | -5,51% |
Sumber: Bloomberg