Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surya Semesta Akuisisi Lahan di Subang 500 Ha

PT Surya Semesta Internusa Tbk berencana mengambil alih lahan seluas 500 hektare hingga akhir tahun ini di Subang, Jawa Barat.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA--PT Surya Semesta Internusa Tbk berencana mengambil alih lahan seluas 500 hektare hingga akhir tahun ini di Subang, Jawa Barat.

Surya Semesta Internusa (SSIA) sudah mendapat izin mengelola kawasan industri sebesar 2.000 hektare, tahun lalu.

Kawasan industri tersebut disiapkan untuk mengantisipasi habisnya lahan industri di kawasan industri eksisting perseroan yang berada di Karawang, Jawa Barat.

Investor Relations SSIA Erlin Budiman mengatakan landbank perseroan di Karawang sekarang tinggal 110 hektare. Lahan tersebut diproyeksi cukup untuk dua tahun ke depan.

Saat ini, perseroan masih dalam proses akuisisi lahan di Subang. “Rencananya, tahun ini kami mengakuisisi 500 hektare di sana,” ungkapnya kepada Bisnis.com, Rabu (21/1).

Tahun ini, SSIA membidik penjualan seluas 60 hektare. Angka itu 163% lebih tinggi dibanding realisasi penjualan lahan sepanjang 2014, yang hanya 22,8 hektare.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Annisa Margrit
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper