Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa menguat untuk hari kedua seiring sektor ritel menguat dan data menunjukkan inflasi AS turun ke level terendah dalam 15 tahun.
Indeks Stoxx Europe 600 naik 1,4% ke level 344,77 pada penutupan perdagangan Selasa (13/1/2015).
“Tentunya bank sentral akan menjadi fokus investor. Rendahnya inflasi akan mengurangi prospek kenaikan suku bunga,” ujar Keith Bowman, Equity Analyst Hargreaves Lansdown Plc, seperti dikutip Bloomberg, Rabu (14/1/2015).
Saham William Morrison Supermarkets Plc naik 4,5%, Tesco Plc naik 3,6%, J Sainsbury Plc naik 3,6%, Ocado Group Plc naik 2,5%, dan Metro AG naik 4,5%.