Bisnis.com, JAKARTA— Bursa turun paling tajam dalam dua pekan setelah adanya proyeksi penurunan oleh Bank of America Corp dan HSBC Holdings Plc.
Hal itu memenuhi kekhawatiran terhadap indeks acuan yang telah reli kencang ke level tertinggi dalam 5 tahun.
Indeks Shanghai Composite anjlok 2,4% ke level 3.293,46 pada penutupan perdagangan Kamis (8/1/2015).
“Tidak ada tawaran untuk aksi beli saat ini seiring seluruh sektor telah naik secara signifikan. Bursa membutuhkan jeda sementara,” ujar Dai Ming, Fund Manager Hengsheng Asset Management Co, seperti dikutip Bloomberg.
Sektor finansial turun paling tajam. Saham Haitong Securities Co, China Construction Bank Corp, dan China Life Insurance Co seluruhnya turun 3%, Huaneng Power International Inc turun 3,4%.