Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa menguat ditengah optimism investor terkait laporan inflasi lebih rendah dari perkiraan dan mendiorong European Central Bank (ECB) untuk mulai melakukan quantitative easing.
Indeks Stoxx Europe 600 naik 0,5% ke level 333,2 pada penutupan perdagangan Rabu (7/1/2015). Adapun Euro Stoxx 50 naik 1,4%.
“Pasar sedikit rebound seiring meningkatnya optimism terhadap quantitative easing,” ujar James Buckley, Portfolio Manager Baring Asset Management Ltd, seperti dikutip Bloomberg, Kamis (8/1/2015).
Indeks Inggris FTSE 100 naik paling tajam diantara 18 bursa Eropa Barat. Sementara itu bursa Swedia indeks OMX turun paling tajam sebesar 2,3%. Adapun bursa Yunani indeks ASE turun 1,5%.