Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa melemah ke level rendah dalam perdagangan sepanjang dua minggu terakhir, menyusul pasar yang menunggu hasil pertemuan bank sentral AS Federal Reserve.
Indeks Stoxx Europe 600 turun 0,31% ke 342,84 pada penutupan perdagangan di London, Selasa (16/9/2014) seperti dikutip Bloomberg, Rabu (17/9/2014).
Dikemukakan pasar memprediksi pejabat Fed akan mempertahankan suku bunga pada rekor rendah pada pertemuan kebijakan dua hari mereka yang dimulai hari ini, menurut ekonom dalam survei Bloomberg.
Rencananya Gubernur Fed Janet Yellen mengadakan konferensi pers terkait hasil pertemuan FOMC besok.
Bank sentral mengatakan bahwa suku bunga acuan akan tetap rendah untuk waktu yang cukup, setelah menyelesaikan pembelian obligasi bulanan .