Bisnis.com, JAKARTA – PT Trikomsel Oke Tbk. (TRIO) mencatatkan pertumbuhan penjualan ponsel 30% pada kuartal pertama tahun ini menjadi Rp2,33 triliun dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu Rp1,79 triliun.
Dalam laporan keuangan limited review yang dikutip Bisnis.com, Senin (26/5/2014), tercatat penjualan ponsel memberikan kontribusi 74,36% terhadap pendapatan konsolidasi perseroan, sementara itu sisanya berasal dari penjualan voucher 22% serta penjualan konten dan lain-lain 3,6%.
Sementara itu, jika dilihat dari tingkat pertumbuhan, penjualan konten dan lain-lain memimpin dengan pertumbuhan sebesar 157%, dari Rp44 miliar di kuartal pertama tahun lalu menjadi Rp113,5 miliar, sedangkan penjualan voucher tumbuh 13,2% dari Rp610 miliar menjadi Rp690,48 miliar.
Emiten distributor ponsel tersebut telah membukukan pendapatan sebesar Rp3,13 triliun atau tumbuh 28,18% dibandingkan dengan tahun lalu sebesar Rp2,44 triliun. Sementara itu, laba bersih naik 1,66% dari Rp101,83 miliar menjadi Rp103,53 miliar.
Dengan jumlah tersebut, TRIO telah meraih sekitar 26% dari target pendapatan tahun ini yang mencapai Rp12 triliun, atau tumbuh 15% dibandingkan dengan pendapatan sepanjang tahun lalu Rp10,37 triliun.