Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bob Kamandanu Bergabung Dengan Asia Resources Minerals

Bob Kamandanu, Ketua Asosiasi Pertambangan Batu bara Indonesia (APBI) siap menjadi direktur independen noneksekutif Asia Resource Minerals Plc, induk usaha PT Berau Coal Energy Tbk. (BRAU) yang tercatat di Bursa Efek London.nn
 Bob Kamandanu, Ketua Asosiasi Pertambangan Batu bara Indonesia (APBI) kanan/Antara
Bob Kamandanu, Ketua Asosiasi Pertambangan Batu bara Indonesia (APBI) kanan/Antara

Bisnis.com, JAKARTA — Bob Kamandanu, Ketua Asosiasi Pertambangan Batu bara Indonesia (APBI) siap menjadi direktur independen noneksekutif Asia Resource Minerals Plc, induk usaha PT Berau Coal Energy Tbk. (BRAU) yang tercatat di Bursa Efek London.

Dalam pengumuman Asia Resource pada Selasa (6/5/2014) waktu London dan dikutip di Jakarta, Rabu (7/5/2014), perseroan telah meminta kepada Bob Kamandanu untuk menduduki kursi direktur independen noneksekutif.

Untuk diketahui, Bob Kamandanu saat ini tercatat sebagai Ketua Umum APBI. Dia sudah berpengalaman dan menjadi figur yang tidak asing lagi di industri pertambangan batu bara.

Bob saat ini merupakan CEO PT Delma Mining Corporation, perusahaan batu bara pemegang PKP2B (Perjanjian Karya Pengusahaan Pertambangan Batu bara) generasi ketiga.

Serangkaian jabatan lainnya yang saat ini diembannya adalah Direktur Risco Energy, Presiden Direktur PT Avra Indonesia, dan Komisaris Independen PT Samindo Resources Tbk. (MYOH).

Sejak 2006 hingga 2009, Bob pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Berau Coal, lalu pada 2009 hingga 2012 menjadi komisaris. Bob Kamandanu sendiri mengaku siap bergabung kembali dengan Berau Coal yang pernah membesarkan namanya itu.

“Ya betul, Asia Resources sudah meminta saya. Saya fikir masih ada Berau Coal di Asia Resources, saya ingin wakil orang Indonesia di sana cukup karena ini asetnya Indonesia. Kalau tidak cukup wakil Indonesia, nanti tidak ada yang menyuarakan kepentingan Indonesia,” ujarnya ketika dihubungi Bisnis, Rabu (7/5/2014).

Bob mengatakan pertimbangan utama Asia Resource memilih dirinya mungkin karena dirinya juga pernah menjabat sebagai Dirut PT Berau Coal, sehingga sudah familiar dengan perusahaan.

“Jadi saya dinilai lebih familiar dengan aset-asetnya Berau. Tapi di Asia Resources saya independen lah, saya tidak berafiliasi dengan siapapun,” tegasnya.

Selain telah meminta Bob, Asia Resources juga telah meminta Wallace King untuk posisi yang sama. Penunjukan Wallace King ini atas rekomendasi Nathaniel Rothschild.

Untuk diketahui, Wallace King saat ini menjabat sebagai Deputy Chairman and Member of the Remuneration Committee of Ausdrill Limited sejak 2011, sebuah perusahaan jasa pertambangan di Australia.

Dia juga menjabat sebagai direktur noneksekutif dan anggota berbagai komite dewan Coca-Cola Amatil sejak 2002.

Sejak 1968 hingga 2010, dia juga bekerja di Leighton Holdings, perusahaan konstruksi terbesar di Australia. Karir terakhirnya adalah sebagai CEO dan Group Managing Director. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper