Bisnis.com, JAKARTA - Henan Putihrai Analytics memperkirakan pada perdagangan awal pekan ini, Senin (7/10/2013), indeks harga saham gabungan (IHSG) akan bergerak di kisaran 4.349-4.429.
Pasar AS (DJIA +0.51%, S&P500 +0.71%, Nasdaq +0.89%)
Bursa AS di tutup menguat pada perdagangan Jumat tetapi melemah selama sepekan rata-rata 0,6%.
Pergerakan di bursa AS masih dipicu oleh isu shutdown dan debt ceiling AS. Tetapi analis berpendapat hal ini hanya akan terjadi sementara.
Penghentian sementara kegiatan pemerintah AS telah menyebabkan penundaan data ekonomi pemerintah terutama data nonfarm payroll yang seharusnya di laporkan Jumat lalu.
Sebagian analis juga berpendapat bahwa kemungkinan pengurangan stimulus akan dilakukan pada Oktober menjadi sangat kecil mengingat keputusan FED berlandaskan pada data-data ekonomi AS. FED akan melakukan pertemuan pada 29-30 Oktober mendatang.
Europe (Stoxx 600 +0.11%, DAX +0.29%, CAC40 +0.88%)
Penguatan bursa Eropa pada pedagangan Jumat disebabkan oleh spekulasi bahwa perhentian sementara pemerintah AS akan segera berakhir dan kesepakatan mengenai debt ceiling AS akan dilakukan. Tetapi Stoxx Europe 600 index tetap melemah selama sepekan sebesar 0.7%.
Asia (Nikkei +0.10%, Hangseng –0.33%)
Bursa Jepang dibuka menguat tipis pagi ini. Perdana Menteri Abe mengatakan akan ada penundaan dalam reformasi pengenduran perlindungan tenaga kerja.