Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kinerja Belum Cantik, Saham Emiten Kosmetik Mulai Dilirik

Bisnis.com, JAKARTA – Meskipun kinerja emiten-emiten kosmetik di semester I/2013 tidak begitu cantik, tetapi saham-saham emiten mulai dilirik seiring dengan meningkatnya pendapatan per kapita masyarakat Indonesia.

Bisnis.com, JAKARTA – Meskipun kinerja emiten-emiten kosmetik di semester I/2013 tidak begitu cantik, tetapi saham-saham emiten mulai dilirik seiring dengan meningkatnya pendapatan per kapita masyarakat Indonesia.

Berdasarkan data yang dihimpun Bisnis, perusahaan multinasional produsen peralatan rumah tangga dan kosmetik PT Unilever Indonesia Tbk membukukan pertumbuhan laba bersih tertinggi di antara perusahaan kosmetik lainnya.

Sepanjang semester I/2013, perusahaan berkode saham UNVR tersebut berhasil mengalami pertumbuhan laba bersih sebesar 21,7% menjadi Rp2,8 triliun.

Posisi kedua ditempati PT Mandom Indonesia Tbk dengan mencetak pertumbuhan laba bersih 2,63% menjadi Rp78 miliar. Perusahaan berkode saham TCID tersebut juga mencatat pertumbuhan penjualan sebesar 3,7% atau setara dengan Rp989 miliar.

Sementara itu, dua perusahaan kosmetik dalam negeri yaitu PT Martina Berto Tbk (MBTO) dan PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) selama semester I/2013 mengalami penurunan laba bersih.

Laba bersih PT Martina Berto Tbk turun 25% setara Rp18 miliar, padahal angka penjualan meningkat 2,4% menjadi Rp337 miliar. Adapun laba bersih MRAT turun 22% menjadi Rp10,4 miliar dengan penurunan penjualan sebesar 4,3% menjadi Rp197 miliar.

Kepala Riset PT Buana Capital menjelaskan meningkatnya jumlah masyarakat kelas menengah di Indonesia, membuat pasar emiten kosmetik semakin besar, pasalnya masyarakat tidak hanya fokus pada kebutuhan pokok seperti sandang dan pangan, tetapi mulai mencoba kebutuhan lainnya seperti kesehatan dan kosmetik.

“Konsumsi masyarakat kelas menengah mendorong brand kosmetik menjadi salah satu kebutuhan,” jelasnya kepada Bisnis, Selasa (20/8/2013).

Dengan meningkatnya kebutuhan masyarakat, Alfred menilai hal tersebut akan berkorelasi dengan pertumbuhan perusahaan-perusahaan terkait termasuk brand kosmetik yang menjadi pilihan masyarakat.

Meskipun saat ini saham emiten kosmetik memang belum banyak dilirik masyarakat, tetapi perusahaan kosmetik cukup berpotensi untuk berkembang, apalagi saat ini belum subsektor kosmetik belum banyak memiliki pemain besar.

“Apalagi pasar di Asia Tenggara masih terbuka lebar untuk dimasuki karena belum banyak dimasuki,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper