Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Humpuss Siapkan Belanja Modal Rp1 Triliun

BISNIS.COM, JAKARTA -- PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) menyiapkan belanja modal sekitar Rp1 triliun pada tahun ini untuk membeli sejumlah kapal baru dari kas internal dan pinjaman bank.

BISNIS.COM, JAKARTA -- PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) menyiapkan belanja modal sekitar Rp1 triliun pada tahun ini untuk membeli sejumlah kapal baru dari kas internal dan pinjaman bank.

Theo Lekatompessy, Direktur Utama Humpuss, menuturkan pada semester I/2013, pihaknya telah membeli 5 unit kapal lepas pantai senilai US$43 juta dan 1 unit kapal petrokimia senilai US$17 juta.

"Kami akan tambah beberapa kapal baru, tetapi akan kami sesuaikan dengan proyek yang mungkin kami raih hingga akhir tahun ini," ungkapnya, Kamis (27/6/2013).

Hingga akhir tahun ini, lanjutnya, potensi kontrak yang dapat diraih dari tiga segmen utama yakni LNG, layanan lepas pantai, dan petrokimia mencapai sekitar Rp2 triliun. Adapun, dari jasa pelayaran lainnya terdapat potensi kontrak mencapai Rp180 miliar.

“Ada potensi kontrak LNG 5 tahun – 10 tahun senilai Rp400 miliar – Rp800 miliar, offshore 10 tahun – 13 tahun sekitar Rp800 miliar, dan petrokimia berdurasi 5 tahun senilai Rp500 miliar,” papar Permadi Soekasah, Direktur Pengembangan Usaha Humpuss.

Adapun, perseroan membukukan pendapat Rp257 miliar hingga Mei 2013 degan laba mencapai Rp20,6 miliar. Pada tahun lalu, pihaknya mencatatkan pendapatan Rp489,8 miliar dan laba senilai Rp26,18 miliar.

Pihaknya optimistis beberapa potensi proyek baru dapat meningkatkan kinerja perseroan dengan target pendapatan diperkirakan tumbuh 22% menjadi sekitar Rp600 miliar.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maftuh Ihsan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper