Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SIANTAR TOP Akan Terbitkan Obligasi Berkelanjutan Rp500 Miliar

BISNIS.COM, JAKARTA—Emiten produsen makanan ringan asal Jawa Timur, PT Siantar Top Tbk, berencana menerbitkan obligasi berkelanjutan senilai Rp500 miliar.

BISNIS.COM, JAKARTA—Emiten produsen makanan ringan asal Jawa Timur, PT Siantar Top Tbk, berencana menerbitkan obligasi berkelanjutan senilai Rp500 miliar.

Manajemen Siantar Top mengatakan untuk menerbitkan surat utang tersebut, pihaknya akan menjaminkan lebih dari 50% aset perseroan untuk kegiatan operasional dan rencana pengembangan perseroan.

“Kami akan menerbitkan obligasi dan atau sukuk sebesar Rp500 miliar dalam bentuk penawaran umum berkelanjutan [PUB] pada periode 2013 dan 2014,” paparnya dalam pengumuman kepada publik, Selasa (11/6/2013).

Perseroan juga akan meminta persetujuan pemegang saham dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada 26 Juni 2013 terkait rencana aksi korporasinya tersebut.

Selain membahas penerbitan surat utang, dalam RUPSLB perseroan juga akan meminta persetujuan penjaminan aset, serta perluasan usaha dan investasi di dalam dan luar negeri.

“Kami juga akan meminta persetujuan untuk pemberian jaminan kepada anak usaha dalam rangka perolehan pembiayaan untuk ekspansi,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper