BISNIS.COM, JAKARTA— Pemerintah akan melelang surat utang negara (SUN) dalam mata uang rupiah dengan jumlah indikatif Rp8 triliun pada Senin 3 Juni 2013 untuk memenuhi sebagian dari target pembiayaan dalam APBN 2013.
Berdasarkan keterangan resmi Ditjen Pengelolaan Utang Kementerian Keuangan, Jumat (31/5/2013), masing-masing seri yang akan dilelang memiliki nilai nominal Rp1 juta per unit.
Obligasi yang akan dilelang adalah seri SPN03130904 (new issuance) dengan pembayaran bunga secara diskonto dan jatuh tempo pada 4 September 2013.
Selain itu, seri SPN12140604 (new issuance) dengan pembayaran bunga secara diskonto dan jatuh tempo pada 4 Juni 2014 juga akan ikut dilelang.
Pemerintah juga akan melelang kembali obligasi seri FRO066 (reopening) dengan tingkat bunga tetap sebesar 5,25% dan seri FRO064 (reopening) dengan tingkat bunga tetap 6,125% yang keduanya jatuh tempo pada Mei 2028.
Obligasi lainnya yang akan dilelang kembali adalah seri FRO065 (reopening) dengan tingkat bunga tetap 6,625% dan jatuh tempo pada 15 Mei 2033.