Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA KARET 18 JANUARI: Bursa Jepang Berbalik Menguat, Karet Ditutup Rebound

Harga karet untuk pengiriman Juni 2017, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange (TOCOM), ditutup menguat 0,40% atau 1,20 poin ke 300,90 yen per kilogram (kg).
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – Harga karet ditutup menguat pada perdagangan hari ini, Rabu (18/1/2017).

Harga karet untuk pengiriman Juni 2017, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange (TOCOM), ditutup menguat 0,40% atau 1,20 poin ke 300,90 yen per kilogram (kg).

Sebelumnya, harga karet kontrak  Juni dibuka melemah 0,03% atau 0,10 poin di posisi 299,60 yen per kg.

Pada perdagangan Selasa (17/1), harga karet kontrak Juni ditutup melemah 1,74% atau 5,30 poin ke posisi 299,70 yen per kg.

Penguatan harga karet pada perdagangan hari ini sejalan dengan bursa saham Jepang yang rebound dari pelemahannya setelah terdorong oleh pelemahan nilai tukar yen terhadap dolar AS yang membantu mengangkat prospek laba eksportir.

Indeks Topix ditutup menguat 0,32% atau 4,76 poin ke 1.513,86, sedangkan indeks Nikkei 225 berakhir menguat 0,43% atau 80,84 poin ke level 18.894,37 .

Pada perdagangan kemarin yen ditutup menguat untuk hari ketujuh perdagangan berturut-turut seiring pelemahan dolar AS menyusul penyataan Donald Trump atas dolar.

Presiden terpilih AS Donald Trump berbicara dalam suatu interview kepada Wall Street Journal bahwa penguatan dolar, khususnya terhadap yuan China, membuat perusahaan AS menjadi kurang kompetitif.

“Pernyataan Trump tidak mengubah fundamental yang menginginkan penguatan dolar. Terdapat pertukaran antara investor yang bermaksud menjual akibat komentar Trump serta investor yang menantikan penawaran serta fokus pada fundamental,” ujar Mamoru Shimode, chief equity strategist dari Resona Bank Ltd.

Nilai tukar yen Jepang siang ini melemah 0,67% atau 0,75 poin ke 113,37 yen per dolar AS pada pukul 14.30 WIB.

 

Pergerakan Harga Karet Kontrak Juni 2017 di TOCOM

Tanggal

Harga (Yen/Kg)

Perubahan

18/1/2017

300,90

+0,40%

17/1/2017

299,70

-1,74%

16/1/2017

305,00

3,92%

13/1/2017

293,50

-1,84%

12/1/2017

299,00

+2,78%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper