Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan penguatan kembali ke level 6.800 pada perdagangan hari ini, Rabu (1/11/2023).
Head of Research Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan menjelaskan secara teknikal IHSG membentuk pola dragonfly doji pada perdagangan kemarin. Bersamaan pergerakan tersebut, Stochastic RSI membentuk golden cross pada pivot area (50%). MACD membentuk golden cross dengan konfirmasi rebound ke atas 6.750.
“Dengan konfirmasi rebound ke atas 6.750, IHSG berpotensi lanjutkan rebound ke kisaran 6.800,” jelas Valdy.
Menurut Valdy, kali ini, sentimen dari AS dan Eropa cenderung lebih positif dari sentimen regional. Japan industrial production turun 4,6% yoy di September 2023, lebih dalam dari -4,4% yoy di Agustus 2023. Realisasi indeks manufaktur Tiongkok turun ke 49,5 di Oktober 2023, lebih rendah dari ekspektasi dan periode September 2023 di 50,2.
Dari dalam negeri, pelaku pasar mengantisipasi data indeks manufaktur dan inflasi di Oktober 2023. Indeks manufaktur diyakini masih bertahan di atas 50 di Oktober 2023.
Sementara inflasi diperkirakan naik ke 2,6% yoy di Oktober 2023. Meski naik, inflasi berada dalam rentang asumsi APBN 2023 di 2%-4% yoy.
Baca Juga
Sejalan dengan asumsi tersebut, Valdy merekomendasikan beberapa saham, di antaranya BRPT, INKP, TKIM, AKRA, SMGR dan TOWR.
Terpisah, Analis RHB Sekuritas Muhammad Wafi menjelaskan IHSG terlihat melakukan rebound disertai volume untuk menguji resistance garis MA5.
“Jika mampu breakout resistance garis MA5 maka akan melanjutkan kenaikan menuju resistance garis MA20 sekaligus resistance bearish channel-nya,” katanya dalam riset harian.
Adapun range pergerakan IHSG saat ini berada dikisaran 6.690 hingga 6.810. Seiring dengan prediksi IHSG tersebut, Wafi merekomendasikan beberapa saham yaitu:
- ASII Buy area disekitar 5750 dengan target jual di 6050 hingga 6525. Cut loss di 5675.
- GOTO Buy area disekitar 58 dengan target jual di 71 hingga 82. Cut loss di 55
- INTP Buy jika breakout 9350 dengan target jual di 9800 hingga 10350. Cut loss di 9125.
- SMRA Buy area disekitar 520 dengan target jual di 565 hingga 605. Cut loss di 505.