Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indeks Bisnis-27 Dibuka Hijau, BFIN dan UNTR Paling Mentereng

Dari 27 konstituen Indeks Bisnis-27, sebanyak 14 saham terpantau parkir di zona hijau, 3 saham stagnan, dan 10 yang berada di zona merah pada awal perdagangan.
Karyawan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Selasa (18/5/2021). Bisnis/Fanny Kusumawardhani
Karyawan melintas di depan layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di PT Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Selasa (18/5/2021). Bisnis/Fanny Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks Bisnis-27 mengawali perdagangan hari ini dengan penguatan di posisi 528,09.

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (13/7/2022) pukul 09.10 WIB indeks hasil kerja sama dengan harian Bisnis Indonesia tersebut terkerek 0,91 poin atau setara 0,024 persen.

Dari 27 konstituen Indeks Bisnis-27,  sebanyak 14 saham terpantau parkir di zona hijau, 3 saham stagnan, dan 10 yang berada di zona merah.

Di posisi pertama yang memimpin penguatan perdagangan hari ini emiten multifinance PT BFI Finance Indonesia Tbk. (BFIN) yang menguat 6,50 persen atau 65 poin ke posisi 1.065

Posisi kedua ditempati emiten alat berat PT United Tractors Tbk. (UNTR) dengan kenaikan 3,53 persen setara 925 poin ke level 27.850

Kemudian disusul PT Barito Pacific Tbk. (BRPT) yang terkerek 2,42 persen atau 20 poin menjadi 840.

Sejumlah emiten di zona hijau indeks Bisnis-27 pada pembukaan perdagangan hari ini antaralain ADRO, CPIN, PTBA, SMGR dkk yang menguat di kisaran 0,25 persen hingga 2,42 persen.

Adapun saham indeks Bisnis-27 yang parkir di zona merah dipimpin oleh perusahaan tambang PT Merdeka Copper Gold Tbk. (MDKA) dengan pelemahan 3,20 persen atau setara 120 poin ke posisi 3.630.

Disusul emiten tambang PT Vale Indonesia Tbk. (INCO) yang terkoreksi 1,46 persen atau 75 poin menjadi 5.075.

Peringkat ketiga zona merah diduduki oleh PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGAS) dengan penurunan sebesar 1,25 persen setara 20 poin menjadi 1.575.

Sederet emiten lain yang ikut merosot antaralain UNVR, AMRT, BMRI, BBCA dkk dengan penurunan di kisaran 0,33 persen hingga 1,05 persen.

Emiten yang terpantau masih stagnan alias belum mencatatkan adanya transaksi yaitu INKP, TLKM dan HEAL.

Penguatan indeks Bisnis-27 pada Rabu (13/7/2022) seiring Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang dibuka dengan dengan penguatan 0,060 persen atau setara 4,06 poin ke posisi 6.717. Namun, IHSG juga fluktuatif karena berbalik arah ke zona merah tak lama setelah pembukaan. 

Direktur MNC Asset Management Edwin Sebayang dalam riset hariannya mengatakan, perdagangan hari ini berpotensi turun karena sejumlah sentimen negatif.

“Turunnya beberapa harga komoditas di tengah melemahnya nilai tukar rupiah terhadap dolar AS berpotensi menjadi sentimen negatif bagi turunnya IHSG Rabu ini,” paparnya dalam riset harian, Rabu (13/7/2022).

Sederet konstituen indeks Bisnis-27 yang mendapat rekomendasi beli yaitu ADRO, ASII, PTBA, UNVR, dan BBCA.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper