Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham dan Pergerakan IHSG Hari Ini, Kamis 28 April 2022

Pada perdagangan terakhir hari ini sebelum libur Bursa jelang Lebaran, IHSG berpotensi melemah terbatas dengan rentang pergerakan 7.199 – 7.252.
Pengunjung menggunakan ponsel di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di BEI, Jakarta, Selasa (11/6/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Pengunjung menggunakan ponsel di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham di BEI, Jakarta, Selasa (11/6/2019)./Bisnis-Dedi Gunawan
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) disebut telah menghentikan tren penguatannya jelang libur panjang Lebaran 2022. Oleh karena itu, koreksi lanjutan mungkin terjadi pada perdagangan Kamis (28/4/2022).

Berdasarkan data Bloomberg, kemarin, IHSG parkir pada posisi 7.199,17 atau turun 0,46 persen. IHSG sempat mencatatkan posisi terendah pada level 7.175,06 dan tertinggi di level 7.226,01.

Tercatat, 280 saham menguat, 250 saham melemah dan 165 saham bergerak ditempat. Investor asing mencatatkan aksi net foreign buy Rp52,64 miliar di seluruh pasar.

Equity Technical Analyst Samuel Sekuritas William Mamudi mengungkapkan IHSG secara teknikal membentuk uptrend line patah, dan berlanjut menutup gap 7.150. "Candle doji-doji berkepanjangan terus terbentuk, memberi indikasi pelemahan momentum market," paparnya dalam riset, Kamis (28/4/2022).

Untuk hari ini, lanjutnya, analis teknikal menyukai saham HMSP, ADMR, BDMN dengan rating trading buy, dan BBYB dengan rating trading sell.

Saham HMSP menurutnya, breakout resisten 940 dan lanjut rally. Target resisten bisa ke level 1,025. HMSP yang parkir pada level 970 mendapatkan rekomendasi beli dengan target harga (TP) 1.000 dan cutloss (CL) 945.

Sementara itu, ADMR rebound dari support 2.220 dan lanjut rally. Peluang uji angka buat 3.000. ADMR pada harga 2.670 mendapatkan rating buy dengan TP 2.910 dan CL 2.500.

Sedangkan, BDMN breakout neckline double bottom di 2.450. Antisipasi uji resisten 2.510 dan lanjut breakout. BDMN pada harga 2.470 mendapatkan rekomendasi beli dengan TP 2.520 dan CL 2.420.

Di sisi lain, BBYB breakdown support 1.740 dengan bearish marubozu. Waspada lanjut koreksi selama downtrend line solid. BBYB parkir di harga 1.630 dengan rekomendasi trading sell TP 1.535 dan cover 1.705.

Secara terpisah, Associate Director of Research and Investment Pilarmas Investindo Sekuritas Maximilianus Nico Demus menjelaskan, berdasarkan analisa teknikal, pihaknya melihat saat ini IHSG berpotensi melemah terbatas dengan rentang
pergerakan 7.199 – 7.252.

Nico merekomendasikan saham investor untuk mencermati saham EMTK dengan target suppport dan resistensi 2.930-3.080, saham LSIP pada 1.450-1.365, dan saham ADRO pada 3.100-3.270. 

Disclaimer: Berita ini tidak bertujuan mengajak membeli atau menjual saham. Keputusan investasi sepenuhnya ada di tangan pembaca. Bisnis.com tidak bertanggung jawab terhadap segala kerugian maupun keuntungan yang timbul dari keputusan investasi pembaca. 

15:13 WIB
IHSG ditutup melejit 0,45 persen

IHSG menguat 0,45 persen atau 32,15 poin ke 7.228,91 pada akhir perdagangan hari ini.

Sebanyak 307 saham menguat, 226 saham melemah dan 162 saham stagnan. 

11:44 WIB
IHSG sesi I naik 0,69 persen

IHSG parkir pada posisi 7.246,25 atau naik 0,69 persen. IHSG sempat mencatatkan posisi tertinggi pada level 7.267,11.

Tercatat, 317 saham menguat, 200 saham melemah dan 163 saham bergerak stagnan pada akhir sesi I perdagangan. 

10:52 WIB
IHSG bertahan di zona hijau

IHSG bertahan di zona hijau dengan penguata 0,49 persen atau 35,02 poin ke 7.231,78 pada 10.51 WIB.

Sepanjang perdagangan, IHSG bergerak di kisaran 7.204,59 - 7.267,11. 

09:03 WIB
IHSG dibuka di zona hijau

IHSG dibuka menguat 0,77 persen atau 55,66 poin ke 7.252,43 pada awal perdagangan. 

Sebanyak 132 saham menguat, 44 saham melemah dan 155 saham stagnan. 


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper