Bisnis.com, JAKARTA - Indeks harga saham gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan Selasa (22/3/2022) di tengah aksi beli investor asing.
Pukul 09.00 WIB, IHSG naik 0,37 persen atau 25,51 poin menjadi 6.980,69. Investor asing cenderung masuk dengan net buy Rp98,27 miliar.
Investor asing tampak memburu saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) dengan net buy Rp95,6 miliar. Saham BBRI naik 2,18 persen menjadi Rp4.690.
Di sisi lain, investor asing melepas saham BBRI, BBCA, ITMG, dengan net sell masing-masing Rp1,2 miliar, 1,1 miliar, dan Rp478,8 juta.
Saham PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk. (BIKE) yang listing kemarin di Bursa Efek Indonesia kembali ngegas. Setelah kemarin mentok ARA, pagi ini saham BIKE naik 17,54 persen menjadi Rp268.
Analis NH Korindo Sekuritas Dimas Pratama mengungkapkan bursa Wall Street ditutup melemah awal pekan, di tengah kenaikan harga minyak dan yield US Treasury. Dow Jones memimpin penurunan, turun hingga 0,58 persen dengan yield UST10Y naik 14bps ke level 2,30 persen.
Baca Juga
"Pelaku pasar kembali mencermati risiko dari konflik Ukraina, dan tindakan agresif the Fed mengantisipasi kenaikan inflasi," urainya dalam riset, Selasa (22/3/2022).
Investor juga merespon negatif Ukraina yang tegas menolak ultimatum Rusia, untuk menyerahkan Kota Mariupol yang saat ini masih dikepung oleh Rusia.
Dari bursa domestik, IHSG awal pekan ditutup relatif flat ke level 6.955,18; ditopang kenaikan pada 7 dari 11 sektor.
Adapun, sektor transportasi & logistik pimpin penguatan, naik lebih dari 2 persen yang kemudian diikuti oleh sektor teknologi dan industri, masing-masing naik 1,71 persen dan 1,56 persen.
"Hari ini, kami memproyeksikan IHSG bergerak upward dengan rentang masih dalam kisaran 6.900-7.100," paparnya.