Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Investor Pasar Modal Tumbuh 65 Persen, Emiten Kian Semangat Rights Issue

Pertumbuhan jumlah investor yang signifikan ikut memengaruhi gairah emiten untuk menggalang modal.
Karyawan berada di dekat monito pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (30/1). Bisnis/Nurul Hidayat
Karyawan berada di dekat monito pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa (30/1). Bisnis/Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA – Jumlah investor pasar modal tumbuh 65,74 persen sejak akhir tahun lalu hingga September 2021 yang membuat aktivitas transaksi di pasar saham bergairah. 

Direktur Penilaian Perusahaan BEI I Gede Nyoman Yetna mengatakan sampai dengan September 2021 jumlah investor pasar modal telah mencapai 6,43 juta. Jumlah itu meningkat 65,74 persen dibandingkan dengan Desember 2020.

Menurutnya pertumbuhan jumlah investor yang signifikan ikut memengaruhi gairah emiten untuk menggalang modal. Selain pertumbuhan investor, pemulihan ekonomi dan pergerakan IHSG juga ikut menopang penerbitan saham baru.

"Adanya tren positif pada beberapa indikator pasar modal mencerminkan kepercayaan masyarakat dalam melakukan penggalangan dana melalui pasar modal dinilai relatif baik. Aktivitas penggalangan dana di pasar modal diharapkan terus meningkat seiring pemahaman masyarakat dalam memanfaatkan pasar modal,” katanya, Selasa (12/10/2021).

Nyoman mengatakan para pelaku pasar dan pemangku kepentingan termasuk korporasi dapat memanfaatkan momentum ini sesuai kebutuhannya. Berdasarkan data BEI, perusahaan yang mencatatkan sahamnya di BEI berjumlah 38 dengan jumlah dana yang berhasil dihimpun sebesar Rp32,14 triliun per 11 Oktober 2021. Sementara perusahaan yang mencatatkan obligasi maupun sukuk berjumlah 48 perusahaan dengan total emisi yang dicatatkan sebesar Rp76,08 triliun.

“Berdasarkan catatan kami, sampai dengan 11 Oktober 2021, sudah ada 24 perusahaan yang melakukan rights issue dengan dana yang berhasil dihimpun sebesar Rp153,77 triliun. Adapun di pipeline rights issue BEI saat ini ada 41 perusahaan dengan perkiraan dana yang direncanakan melalui rights issue sebesar Rp20,91 triliun,” imbuhnya.

Nyoman mengatakan pertumbuhan perusahaan dalam menggalang dana di pasar modal Indonesia mengalami tren positif. Pasalnya, pemulihan ekonomi nasional masih terus berlanjut di tahun ini. Selain itu, pasar modal tengah diliputi ileh sentiment-sentimen positif terkait perkembangan ekonomi global maupun domestik.

Di sisi lain, pelaku pasar modal juga mendapatkan dukungan dan komitmen dari regulator-regulator terkait. “Kondisi tersebut menjadi penting bagi pasar untuk dapat merespons secara positif segala aktivitas penggalangan dana melalui pasar modal Indonesia,” pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Pandu Gumilar
Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper