Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

2 Emiten Baru Melantai di BEI Awal Juni, Cek Harga IPO & Jadwalnya

PT Panca Anugerah Wisesa Tbk. melepas hingga 400 juta saham, sementara PT Ladangbaja Murni Tbk. bakal melepas 200 juta saham.
Pengunjung melihat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (3/8/2020). Pada penutupan perdagangan awal pekan, IHSG ditutup melemah 2,78 persen atau 143,4 poin ke level 5.006,22. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung melihat papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (3/8/2020). Pada penutupan perdagangan awal pekan, IHSG ditutup melemah 2,78 persen atau 143,4 poin ke level 5.006,22. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Efek Indonesia akan kedatangan dua emiten baru di awal Juni, yakni PT Panca Anugerah Wisesa Tbk dan PT Ladangbaja Murni Tbk.

Berdasarkan informasi yang terdapat di laman Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), PT Panca Anugerah Wisesa Tbk. bakal melepas 400 juta saham dalam aksi penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) saham.

“Harga penawaran saham Rp135 per saham,” tulis Kustodian Sentral Efek Indonesia, Senin (10/5/2021).

Dengan demikian, Panca Anugerah berpotensi menggalang dana sebesar Rp54 miliar dalam aksi IPO itu.

Panca Anugerah sendiri tengah dalam masa penawaran umum pada 31 Mei hingga 2 Juni 2021, tanggal penjatahan 4 Juni 2021 dan tanggal pencatatan saham pada Bursa Efek Indonesia 8 Juni 2021.

Sementara itu, dalam laman yang sama disampaikan bahwa PT Ladangbaja Murni Tbk. bakal melepas 200 juta saham dengan harga penawaran Rp125 per saham. Dengan jumlah tersebut, perseroan berpotensi mendapat dana segar Rp25 miliar.

Sebagai pemanis, Ladangbaja turut menerbitkan waran seri I sebanyak 280 juta waran pada harga pelaksanaan Rp150 per waran.

Menyusul Panca Anugerah, Ladangbaja Murni akan menjalani masa penawaran umum pada 2—4 Juni 2021, tanggal penjatahan 8 Juni 2021 dan tanggal pencatatan saham pada Bursa Efek Indonesia 10 Juni 2021.

Adapun bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek untuk IPO Panca Anugerah adalah PT Henan Putihrai Sekuritas, sedangkan penjamin pelaksana emisi efek untuk IPO Ladangbaja Murni adalah PT Panin Sekuritas Tbk. dan PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Farid Firdaus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper