Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anak Usaha M-Cash  (DMMX) dan Raffi Ahmad Resmi Berkongsi, Bikin Apa Nih?

Melalui kolaborasi talent RANS, DMMX berharap dapat melihat peningkatan pada viralitas dan keramahan media sosial dari kemampuan pemasaran maupun periklanan digital.
Raffi Ahmad/instagram
Raffi Ahmad/instagram

Bisnis.com, JAKARTA - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) menjalin kemitraan dengan Raffi Ahmad dengan membangun platform pemasaran media sosial digital dan pendirian Joint Venture (JV), PT DMMX Rans Digital (DIGIRANS).

Anak usaha hasil patungan tersebut akan mengelola platform pemasaran media sosial digital. RANS entertainment adalah talent agency yang mengelola lebih dari 300.000 content creator dan influencer media sosial di Indonesia. Kemitraan ini diharapkan bisa meningkatkan distribusi dan jangkauan konten yang diproduksi oleh talent RANS. 

Saat ini, RANS Entertainment memiliki 1,5 juta followers, raffinagita1717 memiliki lebih dari 50 juta followers, sedangkan channel YouTube RANS Entertainment memiliki lebih dari 19 juta subscribers. 

Platform ini memungkinkan content creator mendapatkan eksposur yang lebih besar ke basis audiens yang lebih luas dan meningkatkan interaksi digital dengan penggemar mereka. 

Melalui kolaborasi talent RANS, DMMX berharap dapat melihat peningkatan pada viralitas dan keramahan media sosial dari kemampuan pemasaran / periklanan digitalnya.

Presiden Direktur DMMX dan DIGIRANS Budiasto Kusuma mengungkapkan  kemitraan bersama RANS dan content creator serta influencer binaannya, DMMX berupaya untuk terus memperluas kemampuan pemasaran dan periklanan digital ke dalam lingkup lanskap media sosial yang berkembang di Indonesia. 

"Wajah para talent RANS yang segar dan akrab akan meningkatkan daya pikat dan daya tarik dari strategi pemasaran kami. Platform ini juga akan memberdayakan content creator untuk meningkatkan distribusi dan monetisasi konten unik mereka yang akan memberi mereka lebih banyak insentif untuk menghasilkan konten yang lebih baik yang dapat menghibur penggemarnya,” ujarnya Senin (22/2/2021).

Seiring berkembangnya platform pemasaran media sosial digital, DMMX berupaya memperkenalkan lebih banyak fitur ke dalam platform yang dapat membantu content creator dan influencer berkolaborasi dengan brand dan perusahaan untuk meningkatkan kualitas dan nilai komersial konten mereka. 

Sejalan dengan itu, seiring dengan peningkatan partisipasi platform dari waktu ke waktu, platform ini dapat bertindak sebagai marketplace untuk ide, produk, dan layanan baru juga menghubungkan penggemar, bakat, dan brand di dalam satu platform.

Sebagaimana diketahui, Digital Mediatama Maxima merupakan anak perusahaan PT NFC Indonesia Tbk ("NFCX") dan anggota grup PT M Cash Integrasi Tbk. DMMX bergerak di sektor  digital cloud advertising infrastructure yang berfokus pada pengembangan solusi pemasaran digital untuk ritel modern dan pengembangan konten digital untuk konsumen modern. 

Sekadar mengingatkan, Raffi Ahmad di awal tahun lalu pernah mengunggah soal investasi saham. Dalam unggahan di media sosial Instagram @raffinagita1717, Senin (4/12/2021), Raffi mengaku baru pertama kali berinvestasi di saham. Dia menyebut, investasi di saham merupakan opsi untuk menghadapi masa-masa ketidakpastian di tengah pandemi.

“Dengan keadaan seperti ini kita harus bener-bener fight, apapun kita harus pelajari dengan perkembangan IT dan teknologi. Coba deh telusuri MCAS, ikutan kayak gue,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper