Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dear Investor, Ahli Feng Shui Ramal Sektor dengan Elemen Ini Cuan di 2021

Ahli Feng Shui Erwin Yap mengatakan 2020 merupakan tahun yang sangat yin, sehingga segala sesuatunya lesu. Apalagi 2020 juga merupakan tahun tikus, yang merupakan hewan paling yin.
Karyawan berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/11/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha
Karyawan berada di dekat layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Kamis (12/11/2020). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA — Secara feng shui elemen logam dinilai akan bersinar di tengah Tahun Kerbau Logam yang membawa lebih banyak harapan.

Ahli Feng Shui Erwin Yap mengatakan tahun 2020 merupakan tahun yang sangat yin, sehingga segala sesuatunya lesu, apalagi tahun lalu juga merupakan tahun tikus yang merupakan hewan paling yin.

Sementara itu, tahun 2021 yang merupakan tahun kerbau diharapkan akan membawa tunas semangat baru karena kerbau merupakan urutan kedua yang paling yin di antara shio-shio lainnya, sehingga tahun kerbau itu biasanya paling pas untuk rekonstruksi.

“Lebih dibayangkannya secara alamiah, tahun lalu itu menanam benih-benih, tahun ini mulai ada tunasnya. Mungkin kita melihatnya kecil pertumbuhan itu, tapi sudah ada dinamika. Jadi, kita melihatnya untuk pasar saham pun demikian,” tutur Erwin ketika dihubungi Bisnis, Rabu (10/2/2021).

Sebagaimana sifat tunas, Erwin menekankan untuk tetap berhati-hati di tahun ini karena masa pertumbuhan tunas sangat sensitif sehingga perlu dijaga. Namun, juga harus menahan diri untuk tidak terlalu agresif dalam membesarkan tunas tersebut.

“Kalau ngasih air jangan kebanyakan, diberi sinar matahari juga jangan kebanyakan. Di dalam berinvestasi juga begitu, tidak berlebihan dulu,” ujarnya.

Menurutnya, dalam berinvestasi dimensi waktu tak akan mengingkari hasil, karena pada dasarnya waktu memberikan rejeki asalkan dapat melihat dan menangkap kesempatan yang ada.

Salah satu cara menangkap kesempatan tersebut adalah dengan memilih untuk berinvestasi di bidang-bidang bisnis yang berkaitan dengan elemen baik di tahun ini. Erwin menyebut setidaknya ada 3 elemen yang akan cuan tahun ini yakni logam, api, dan kayu.

Seiring dengan kehadiran Tahun Kerbau Logam, elemen logam diprediksi menjadi yang paling bersinar, begitu pula dengan usaha yang berkaitan dengan elemen logam seperti sektor bisnis metal. Selain itu, sektor perbankan juga kental dengan elemen logam.

Kemudian, elemen kedua adalah api, yang mana investasi saham lekat dengan elemen api sehingga jenis investasi ini dinilai cocok untuk 2021. Adapun sektor usaha berkaitan dengan elemen api yang dia rekomendasikan antara lain energi dan teknologi.

Selanjutnya, Erwin juga menyebut sektor usaha dengan elemen kayu sebagai alternatif pilihan. Beberapa contohnya adalah usaha yang berkaitan dengan perkayuan, tanaman, dan hasil bumi.

“Seperti tadi saya bilang, jangan berlebihan, begitu pula jangan berlebihan investasi di logam, jangan semua di logam. Secara metafisika dimensi waktu menawarkan elemen lain yang juga memberikan opportunity tahun ini seperti api dan kayu,” pungkasnya.

Sebagai ahli Feng Shui dan Bazi, Erwin juga terbuka dengan pihak yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai peruntungannya. Dirinya dapat dihubungi melalui media sosial @erwinyap, email [email protected], atau nomor kontak +62818697749.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper