Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ada Kabar Vaksin Covid-19, Harga Emas Malah Naik

Harga emas berjangka Comex untuk kontrak Desember 2020 naik 0,08 persen ke level US$1.1887 per ons di tengah kabar gembira terkait vaksin Covid-19 buatan Moderna Inc.
Tumpukan emas batangan./Bloomberg
Tumpukan emas batangan./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas sedikit menguat  setelah sempat terhuyung akibat terseret sentimen vaksin buatan Moderna Inc. Analis menilai harga emas masih akan bullish karena hingga tahun depan perekonomian belum akan sepenuhnya pulih.

Dilansir dari Antara, kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Desember di divisi COMEX New York Exchange, naik 0,08 persen menjadi US$1.887,80 per ons.

Emas berjangka sempat terangkat 0,69 persen menjadi 1.886,20 dolar AS pada Jumat lalu (13/11/2020). 

Harga emas turun 1,3 persen setelah Moderna melansir efektivitas vaksin buatannya mencapai 94,5 persen. Pada Senin lalu (9/11/2020) Pfizer juga  mengumumkan vaksinnya lebih dari 90 persen efektif menangkal virus corona.

"Vaksin adalah berita yang sangat bagus, tetapi masalahnya akan memakan waktu cukup lama untuk menerapkannya bahkan di negara maju," kata Bart Melek, kepala strategi komoditas di TD Securities.

Dia menambahkan, dengan atau tanpa vaksin, perekonomian akan tetap sulit hingga kuartal ketiga tahun depan. Untuk itu, stimulus moneter dalam jumlah besar dibutuhkan selain stimulus fiskal.

Untuk diketahui, emas dianggap sebagai lindung nilai terhadap inflasi dan penurunan nilai mata uang. Harga emas, telah naik lebih dari 24 persen tahun ini, terutama diuntungkan dari langkah-langkah stimulus global untuk meredam efek pandemi.

Para investor sekarang menunggu pidato Wakil Ketua Federal Reserve AS Richard Clarida pada 19.00 GMT.

Sementaar itu, komoditas ogam mulia lainnya, perak untuk pengiriman Desember naik 2,7 sen atau 0,11 persen menjadi ditutup pada 24,802 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Januari naik 31,5 dolar AS atau 3,52 persen menjadi ditutup pada 927,5 dolar AS per ounce.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Editor : Rivki Maulana
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper