Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Saham & Pergerakan IHSG Hari Ini, 26 Oktober 2020

Sejumlah akan menjadi perhatian investor dan mempengaruhi pergerakan IHSG, salah satunya mengenai stimulus Amerika Serikat (AS) untuk membantu ekonomi keluar dari resesi dampak Covid-19.
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Pengunjung memotret papan elektronik yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (14/9/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA — Indeks harga saham gabungan diperkirakan melanjutkan penguatannya pada sesi perdagangan hari ini, Senin (26/10/2020).

Indeks harga saham gabungan (IHSG) parkir di zona hijau dengan naik 0,40 persen ke level 5.112,188 pada penutupan perdagangan Jumat (23/10/2020). Investor asing masih menekan indeks dengan aksi jual atau net sell Rp63,79 miliar di pasar reguler.

Direktur PT Anugerah Mega Investama Hans Kwee menyorot ada beberapa sentimen yang akan menjadi perhatian investor dan mempengaruhi pergerakan IHSG pada pekan terakhir Oktober 2020. Salah satunya yang paling banyak mendapat perhatian pelaku pasar yakni stimulus Amerika Serikat (AS) untuk membantu ekonomi keluar dari resesi dampak Covid-19.

Hans mengatakan maju mundur perundingan stimulus terbukti mempengaruhi pasar saham. Menurutnya, peluang cukup kecil mengharapkan stimulus terjadi sebelum pemilihan umum Presiden AS pada 3 November 2020.

Di sisi lain, dia menilai ada kenaikan dukungan tipis bagi Presiden AS Donald Trump setelah debat terakhir. Kendati demikian, pelaku pasar saat ini lebih berharap kemenangan Joe Biden.

“Pekan depan, perdagangan pasar saham akan berlangsung pendek. Pasar keuangan akan sangat dipengaruhi perkembangan stimulus fiskal dan perkembangan pemilu AS,” ujarnya dalam riset, Minggu (24/10/2020).

Analis Binaartha Sekuritas Muhammad Nafan Aji Gusta Utama mengatakan pengesahan Undang Undang Cipta Kerja serta perkembangan positif dari penelitan vaksin Covid-19 menjadi sebagian katalis yang mendorong laju IHSG pekan depan.

Adapun berdasarkan Kalender Libur Bursa Tahun 2020, perdagangan akan diliburkan pada 28, 29, dan 30 Oktober 2020 mengikuti ketentuan cuti bersama. Artinya, perdagangan pekan depan hanya akan berlangsung selama 2 hari.

“Market mengapresiasi kinerja laporan keuangan kuartal III/2020 yang mengalami pertumbuhan positif di tengah-tengah pandemi Covid-19,” ujarnya kepada Bisnis, Minggu (25/10/2020).

Nafan mengatakan IHSG ditutup menguat 0,40 persen ke level 5.112,19 pada Jumat (23/10/2020). Menurutnya, support dan resistance berada di 5.023 hingga 5.182,53.

Berdasarkan indikator, lanjut dia, Moving Average Convergence Divergence (MACD), Stokastik, dan relative strength index (RSI) masih menunjukkan sinyal positif. Di sisi lain, terlihat pola upward bar yang mengindikasikan potensi penguatan lanjutan pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke resistance terdekat.

Sementara itu, Analis Artha Sekuritas Dennies Christoper Jordan juga memprediksi IHSG akan menguat pada Senin (26/10/2020). Menurutnya, investor masih akan menanti laporan keuangan emiten per kuartal III/2020 khususnya big caps. 

Perbaikan kinerja emiten diperkirakan akan menopang pergerakan IHSG. Selain itu, ada kabar baik bahwa negosiasi stimulus Amerika Serikat mendapatkan kemajuan,” imbuhnya.

Dennies memprediksi IHSG akan bergerak dengan level support 1 5.098 dan support 2 5.083. Selanjutnya, resistance 1 5.124 dan resistance 2 5.135.

Bagaimana pergerakan IHSG hari ini? Simak terus secara live di Bisnis.com!

15:01 WIB
Pukul 15.00 WIB: IHSG Ditutup Menguat 0,62 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,62 persen atau 31,86 poin ke level 5.144,05.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.158,08.

14:38 WIB
Pukul 13.33 WIB: Jelang Akhir Perdagangan, IHSG Menguat 0,72 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau menguat 0,72 persen atau 36,69 poin ke level 5.148,87 menjelang akhir perdagangan hari ini.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.158,08.

13:34 WIB
Pukul 13.33 WIB: Awal Sesi II, IHSG Menguat 0,69 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau menguat 0,69 persen atau 35,41 poin ke level 5.147,6 pada awal perdagangan sesi II.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.153,08.

11:32 WIB
Pukul 11.30 WIB: IHSG Menguat 0,71 Persen pada Akhir Sesi I

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau menguat 0,71 persen atau 36,39 poin ke level 5.148,58 pada akhir perdagangan sesi I.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.151,49.

11:09 WIB
Pukul 11.05 WIB: Jelang Akhir Sesi I, IHSG Menguat 0,57 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau menguat 0,57 persen atau 29,39 poin ke level 5.141,58 menjelang akhir perdagangan sesi I.

Sepanjang hari ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.144,36.

10:09 WIB
Pukul 10.02 WIB: IHSG Menguat 0,36 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) terpantau menguat 0,36 persen atau 18,59 poin ke level 5.130,78.

Sepanjang pagi ini, IHSG bergerak dalam kisaran 5.113,02-5.143,30.

09:02 WIB
Pukul 09.00 WIB: IHSG Menguat 0,36 Persen

Indeks harga saham gabungan (IHSG) mengawali perdagangan hari ini dengan penguatan 0,36 persen atau 18,42 poin ke level 5.130,62.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper