Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ekspansi Pabrik, Gajah Tunggal (GJTL) Beli Lahan Rp240 Miliar

Pembelian lahan milik Softex dipilih karena sulit mencari lahan di sekitar pabrik eksisting dari pihak ketiga.
Aktivitas pekerja di pabrik ban PT Gajah Tunggal Tbk./gt-tires.com
Aktivitas pekerja di pabrik ban PT Gajah Tunggal Tbk./gt-tires.com

Bisnis.com, JAKARTA - Produsen bank PT Gajah Tunggal Tbk. membeli lahan seluas 80.020 meter persegi di Tangerang untuk ekspansi pabrik truck bus radial di Tangerang senilai Rp242,05 miliar.

Lahan tersebut dibeli Gajah Tunggal dari PT Softex Indonesia, perusahaan terafiliasi. Transaksi pengikatan jual beli diteken pada 28 Agustus 2020. 

Manajemen Gajah Tunggal melansir, pembelian lahan tersebut merupakan transaksi afiliasi karena pemilik manfaat terakhir kedua perusahaan merupakan pihak yang sama, yaitu Michelle Liem Mei Fung dan Tan Enk Ee. 

Pihak tersebut memiliki 40,5 persen saham Gajah Tunggal melalui Denham Pte Ltd. Pihak yang sama juga memiliki PT Softex Indonesia melalui Softex International Ltd sebesar 99,21 persen.

Manajemen Gajah Tunggal menyebut, fasilitas produksi ban TBR memerlukan tambahan lahan untuk perluasan produksi. Adapun lahan milik Softex bersebelahan dengan pabrik ban eksisting milik Gajah Tunggal.

"Pembelian Tanah dengan harga pasar wajar dari Softex akan memberikan efisiensi biaya produksi dan transportasi," tulis manajemen Gajah Tunggal lewat keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Senin (31/8/2020).

Menurut manajemen emiten bersandi saham GJTL itu, pembelian lahan milik Softex dipilih karena sulit mencari lahan di sekitar pabrik eksisting dari pihak ketiga.

Untuk diketahui, hingga 2019 GJTL memiliki aset Rp18,85 triliun dengan ekuitas sebanyak Rp12,62 triliun. Sepanjang tahun lalu GJTL mendulang pendapatan bersih Rp15,39 triliun dengan laba sebanyak Rp359,8 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rivki Maulana
Editor : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper