Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ITMG Antisipasi Revisi RKAB Produksi Batu Bara

Sejauh ini ITMG masih mempertahankan panduan produksinya untuk 2020 sambil mengantisipasi revisi rencana kerja dan anggaran belanja (RKAB) dari Kementerian ESDM.
Aktivitas pertambangan batu bara kelompok usaha PT Indo Tambangraya Megah Tbk. /itmg.co.id
Aktivitas pertambangan batu bara kelompok usaha PT Indo Tambangraya Megah Tbk. /itmg.co.id

Bisnis.com, JAKARTA — Emiten batubara PT Indo Tambangraya Megah Tbk. (ITMG) mengantisipasi adanya revisi rencana kerja dan anggaran belanja (RKAB) perusahaan batu bara.

Wakil Direktur Utama ndo Tambangraya Megah Bramantya Putra mengatakan sejauh ini perseoan juga masih mempertahankan panduan produksinya untuk 2020 sambil mengantisipasi revisi rencana kerja dan anggaran belanja (RKAB) perusahaan batu bara yang akan dirilis Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.

“Secara umum target kami masih berdasarkan kisaran antara 19—20,1 juta ton, tapi itu sangattergantung sekali dengan persetujuan revisi RKAB yang akan dikeluarkan pemerintah,” kata Bramantya, Selasa (25/8/2020).

Meskipun demikian, dia tak menampik perseroan juga tengah mencoba melakukan peninjauan ualng beberapa pertimbangan terkait koreksi pasar, harga batu bara, serta aspek-aspek lainnya.

“Saat ini kita masih ada pertimbangan lain tapi nanti kita akan sesuaikan dengan keputusan pemerintah terkait dengan volume produksi yang akan diizinkan. Kemudian mempersiapkan kondisi serta perencanaan tambang yang sesuai dengan apa yang nanti ada,” jelasnya.

Volume produksi ITMG pada paruh pertama tahun ini sebesar semester pertama tahun ini 8,9 juta ton. Realisasi itu lebih rendah dibandingkan dengan 11,4 juta ton pada periode yang sama tahun lalu.

Penurunan itu disebabkan oleh total produksi pada kuartal II/2020, yaitu sebesar 4,4 juta ton, sedikit di bawah target seiring dengan curah hujan yang tinggi sehingga mempengaruhi aktivitas pertambangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper