Bisnis.com, JAKARTA – Berita mengenai prospek emiten konstituen indeks LQ45, antara lain, menjadi topik halaman market, portofolio, dan investasi edisi harian Bisnis Indonesia, Rabu (17/6/2020).
Berikut perincian topiknya:
Konstituen LQ45 Unjuk Gigi. Prospek sejumlah emiten konstituen indeks LQ45 semakin cerah seiring dengan ekspektasi pulihnya aktivitas perekonomian dalam negeri jelang semester II/2020 yang menjadi katalis positif bagi pergerakan saham.
Baca Juga
Menakar Peluang ETF & RD Indeks. Tertekannya indeks harga saham gabungan dan indeks acuan lainnya selama pandemi Covid-19 turut menyeret kinerja reksa dana indeks dan exchange trade fund (ETF). Namun, ada peluang di balik jatuhnya indeks saham.
CDS Naik, Minat Investor Susut. Kenaikan persepsi risiko yang tecermin lewat indikator credit default swap (CDS) membuat penawaran investor yang masuk dalam lelang surat utang negara kembali susut.
Dolar Tertekan, Rupiah Menghijau. Tekanan terhadap dolar semakin kuat seiring dengan pasar yang mulai menimbang upaya Pemerintah Amerika Serikat untuk menyelamatkan ekonominya di tengah kekhawatiran pasar terhadap gelombang kedua penyebaran Covid-19.