Bisnis.com, JAKARTA--Pemesanan instrumen sukuk negara tabungan seri ST005 mencapai Rp1,31 triliun atau 65,54 persen dari target Rp2 triliun pada dua hari jelas berakhirnya masa penawaran.
Dikutip dari laman Investree, Senin (19/8/2019), lelang tersebut merupakan lelang pertama pascapenurunan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia. Penawaran sendiri berjalan sejak 8 Agustus hingga 21 Agustus 2019.
Seperti diketahui, Bank Indonesia menurunkan suku bunga acuan dari 6 persen menjadi 5,75 persen pada pekan terakhir Juli 2019 sebelum The Fed menurunkan suku bunganya.
Oleh karena itu, tingkat kupon yang ditawarkan pun sebesar 7,4 persen. Tingkat kupon ini lebih rendah dibandingkan dengan instrumen yang ditawarkan sebelumnya yakni SBR007 sebesar 7,5 persen dan seri ST004 dengan kupon 7,95 persen.
Adapun, tingkat kupon ini menjadi tingkat kupon dasar sehingga bila Bank Indonesia kembali menurunkan suku bunga acuannya, investor tetap mendapat tingkat kupon yang sama.
Pemawaran ST005 merupakan penawaran SBN ritel yang ke-7 dari rencana 10 kesempatan penawaran di tahun ini. Adapun, hingga saat ini, Pemerintah telah mendapatkan Rp36,33 triliun dari penawaran enam instrumen SBN ritel.
Baca Juga
Sebelumnya, Pemerintah menargetkan untuk meraup Rp60 triliun hingga Rp80 triliun dari penerbitan obligasi ritel pada tahun ini.