Bisnis.com, JAKARTA - Emiten kabel PT Voksel Electric Tbk. mengincar perolehan laba bersih tumbuh dua kali lipat atau mencapai Rp229,10 miliar di 2019.
Berdasarkan paparan publik di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia yang dikutip Rabu (19/6/2019), emiten dengan kode saham VOKS ini mengincar penjualan dapat mencapai Rp3,29 triliun pada 2019. Target penjualan ini naik 22,76% dibandingkan dengan realisasi penjualan 2018 sebesar Rp2,68 triliun.
Lebih lanjut, VOKS mengincar laba bersih sebesar Rp229,10 miliar pada tahun ini atau naik 117,22% dibandingkan dengan realisasi 2018 sebesar Rp105,47 miliar.
Hingga kuartal I/2019, perseroan merealisasikan pendapatan bersih sebesar Rp789,91 miliar dan laba bersih Rp78,36 miliar atau masing-masing tumbuh 47,34% dan 407,18%.
Sebelumnya, Sekretaris Perusahaan Voksel Electric Sache Amalia Siddharta mengatakan, laba yang tumbuh pesat pada kuartal pertama tahun ini didukung nilai tukar yang stabil dan meningkatnya volume penjualan. Volume penjualan terutama berasal dari proyek transmisi PLN.
Perseroan memasang target pendapatan moderat pada kuartal II/2019 yakni sebesar Rp600 miliar - Rp700 miliar. Target ini lebih rendah dibandingkan dengan pendapatan kuartal I/2019 sebesar Rp789,91 miliar.
Baca Juga
Sache menjelaskan, target yang lebih moderat pada kuartal II/2019 karena mengingat adanya libur panjang Lebaran.
"Menurut pengalaman seringkali adanya rescheduling pengiriman karena kesiapan penerimaan barang dari pihak customer," katanya pada (16/5/2019).