Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CDS Indonesia Terus Bergerak ke Level Terendah 2019 

Persepsi risiko investasi di pasar surat utang negara Indonesia tahun ini yang tercermin dari dari angka credit default swap (CDS) menunjukkan tren pembaikan, dengan level CDS 5 tahun yang terus bergerak menuju level terendahnya sepanjang tahun ini.
SURAT UTANG NEGARA
SURAT UTANG NEGARA

Bisnis.com, JAKARTA — Persepsi risiko investasi di pasar surat utang negara Indonesia tahun ini yang tercermin dari dari angka credit default swap (CDS) menunjukkan tren pembaikan, dengan level CDS 5 tahun yang terus bergerak menuju level terendahnya sepanjang tahun ini.

CDS 5 tahun Indonesia hingga Senin (4/3/2019) sudah turun ke level 97,91 atau menguat 30% year-to-date (ytd) dibandingkan dengan posisi akhir 2018 yang pada level 137,45.

Posisi CDS 5 tahun Indonesia pada awal pekan ini merupakan level terendahnya sepanjang tahun ini. Penurunan CDS 5 tahun Indonesia lebih tinggi dibandingkan dengan India yang sebesar 20%, kendati level CDS 5 tahun India masih lebih rendah yakni 86,785.

CDS 10 tahun Indonesia juga menunjukkan perbaikan, kendati tidak sebesar CDS 5 tahun. Hingga Senin (4/3/2019), CDS 10 tahun Indonesia sudah di level 173.675, turun 19% dibandingkan posisi akhir 2018 yang sebesar 214,015.

CDS yang semakin rendah menunjukkan ekspektasi risiko investasi yang semakin rendah pada instrumen surat utang negara Indonesia dalam denominasi rupiah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper