Bisnis.com, JAKARTA - Sinarmas Sekuritas memperkirakan IHSG bergerak mixed dengan kecenderungan melemah. Secara teknikal indeks hari Jumat (09/11), IHSG diprediksi bergerak di kisaran 5888-5995.
Bursa AS ditutup melemah pada perdagangan Kamis (08/11). Harga batubara naik ke level US$105.45 per Mt. Crude oil turun ke level US$60.74 per barrel. Rupiah bergerak menguat terhadap Dollar AS ke level Rp 14.539. 10Yr Government Bonds Yield turun ke level 8.06%.
Dari global, Federal Reserve mempertahankan suku bunga acuan berada pada level 2,00—2,25%.
Dari dalam negeri, Bank Indonesia akan merilis dataCurrent Account Deficit (CAD) kuartal-III 2018 pada Jumat (09/11) ini. CAD diperkirakan berada pada level diatas 3%.
Sehubungan dengan emiten, Bukit Asam (PTBA) menggandeng PT Pertamina dan perusahaan asal Amerika Serikat (AS), Air Products and Chemicals Inc, untuk mengembangkan proyek gasifikasi batu bara. Bukit Asam sudah memiliki dua kesepakatan proyek gasifikasi dengan rekanan yang berbeda untuk wilayah Peranap, Riau dan Tanjung Enim, Sumatera Selatan.
Rekomendasi Saham Hari ini:
- TLKM HOLD Break Resistance 3.950, Candle chart pola Hanging Man.
- ADRO HOLD Candle chart membentuk Pola Bearish Harami.
- PTBA TAKE PROFIT Candle chart membentuk Pola Long Legged Doji
- SMGR HOLD Candle chart membentuk Pola Black Spinning Top.