Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kinerja Sidomulyo Selaras Tertekan

Kinerja perusahaan industri kimia dasar, PT Sidomulyo Selaras Tbk. mencatatkan penurunan pada kuartal I/2017 dibanding tahun sebelumnya.
Karyawan beraktivitas di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG), di Jakarta, Rabu (7/6)./JIBI-Endang Muchtar
Karyawan beraktivitas di depan layar indeks harga saham gabungan (IHSG), di Jakarta, Rabu (7/6)./JIBI-Endang Muchtar

Bisnis.com, JAKARTA--Kinerja perusahaan industri kimia dasar, PT Sidomulyo Selaras Tbk. mencatatkan penurunan pada kuartal I/2017 dibanding tahun sebelumnya.

Dalam laporan keuangan yang dikutip dari keterbukaan informasi pada Jumat (23/6/2017), Sidomulyo membukukan pendapatan bersih yang terkontrasi. Pendapatan bersih Sidomulyo Selaras pada kuartal I/2017 senilai Rp25,07 miliar, turun 23,3% year on year dari posisi Rp32,7 miliar pada periode yang sama tahun sebelumnya.

Kondisi itu membuat laba bersih Sidomulyo turun dari posisi Rp1,4 miliar pada Maret 2016 menjadi Rp1 miliar pada Maret 2017.  Adapun perusahaan industri kimia dasar ini melakukan pencatatan saham perdana pada 2011.

Adapun kinerja emiten bersandi saham SDMU sepanjang tahun berjalan telah mencatatkan penurunan hingga 10,71%. Pada awal tahun, saham SDMU diperdagangkan pada level Rp448 per saham dan pada perdagangan Kamis (22/6/2017) menuju level Rp400 per saham.

Sementara itu, kinerja saham SDMU sejak pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada 2011 sudah naik hingga 66,67% dari level Rp240 per saham menuju Rp400 per saham.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper