Bisnis.com, JAKARTA— Investa Saran Mandiri memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (13/12/2016) berpeluang konsolidasi melemah.
Hans Kwee, analis Investa Saran Mandiri mengatakan akhir pekan lalu IHSG menguat 4,3 point membentuk candle dengan body kecil dan shadow di bawah pendek indikasi konsolidasi.
“IHSG berpeluang konsolidasi melemah dengan support di level 5.280 sampai 5.229 dan resistance di level 5.317 sampai 5.350,” katanya dalam riset.
Adapun saham yang direkomendasikan hari ini:
Kode | Rekomendasi | Harga (Rp) |
INCO | BUY | 3230 - 3310 |
PWON | BUY | 630 - 645 |
BBRI | SELL | 11500 - 11400 |
ERAA | SELL | 690 - 660 |
GJTL | SELL | 1260 - 1150 |
Sumber: Investa Saran Mandiri