Bisnis.com, JAKARTA— Mandiri Sekuritas memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (14/11/2016) masih dalam trend bearish dan akan menguji level support jangka menengah di level 5.146.
Analis teknikal Mandiri Sekuritas Hadiyansyah mengatakan akhir pekan lalu indeks turun -218 poin (-4,01%) ke 5.231. IHSG ditutup di bawah level support jangka pendek 5.300. Dalam jangka pendek IHSG memasuki tren Bearish. Level support selanjutnya adalah 5.146 yang merupakan level support jangka menengah.
Sementara level support jangka panjang berada di MA 200 D di area 5.000-5.050. Adapun, hari ini dan dalam beberapa hari kedepan IHSG akan menguji support jangka menengah di level 5.146.
“Meskipun IHSG berada dalam trend bearish jangka pendek, namun sektor pertambangan dan agribisnis dapat menjadi pilihan karena harga komoditasnya yang masih berada dalam tren Bullish,” katanya dalam riset.
Dia mengestimasi pergerakan indeks hari ini berada di 5.128 sampai dengan 5.350.
Adapun saham yang dinilai perlu untuk dicermati pada hari ini:
Kode | Rekomendasi | Target Harga (Rp) | Stop Loss (Rp) | Keterangan |
AALI | Spec BUY | 16.400 | 15.500 | day trade |
Sumber: Mandiri Sekuritas