Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BURSA CHINA 1 NOVEMBER: Data Manufaktur Oktober Sentuh Level Tertinggi, Indeks Shanghai Rebound

Indeks Shanghai Composite menguat 0,30% atau 9,35 poin ke level 3.109,84 pada pukul 09.40 WIB, setelah dibuka dengan kenaikan tipis 0,04% atau 1,17 poin di posisi 3.101,66.
Bursa China./Bloomberg
Bursa China./Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan bursa saham China terpantau rebound dari pelemahannya pada perdagangan pagi ini, Selasa (1/11/2016), setelah mencatatkan pelemahan empat hari perdagangan sebelumnya, pasca rilis data pabrikan resmi China yang menunjukkan kenaikan ke level tertinggi.

Indeks Shanghai Composite menguat 0,30% atau 9,35 poin ke level 3.109,84 pada pukul 09.40 WIB, setelah dibuka dengan kenaikan tipis 0,04% atau 1,17 poin di posisi 3.101,66.

Dari 1.182 saham yang terdaftar pada indeks Shanghai Composite, 697 di antaranya menguat, 345 melemah, sedangkan 140 saham bergerak stagnan.

Saham Guangzhou Automobile Group Co. Ltd., perusahaan manufaktur otomotif China, yang melejit 5,79% menjadi pendorong utama indeks Shanghai pagi ini.

Sementara itu, saham Ping An Insurance Group Co. of China Ltd. naik 0,98%, China Shenhua Energy Co. Ltd. menguat 1,24%, dan Shenzhen Huiding Technology Co. Ltd. meroket 10%.

Pada saat yang sama, pergerakan indeks CSI 300 di Shenzen yang berisi saham-saham bluechip menguat 0,33% atau 11,16 poin ke level 3.347,44.

Sebelumnya indeks CSI dibuka naik tipis 0,07% atau 2,43 poin di level 3.338,71.

Adapun, nilai tukar mata uang yuan terpantau menguat tipis 0,01% ke posisi 6,7754 per dolar AS pada pukul 09.57 WIB.

Seperti dilansir Bloomberg hari ini, indeks manufaktur China naik ke 51,2 pada Oktober, level tertinggi sejak Juli 2014. Hal ini mengisyaratkan berlanjutnya stabilisasi ekonomi negara tersebut hingga kuartal keempat didorong oleh tingkat konsumsi yang menopang permintaan.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper