Bisnis.com, JAKARTA-- PT Reliance Securities memprediksi indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Senin (24/10/2016) bergerak mixed.
Analis Reliance Securities Lanjar Nafi mengatakan secara teknikal pergerakan IHSG masih cenderung tertekan meskipun terus tertahan pada support rata-rata pergerakan 50 hari. Indikator stochastic dan RSI mulai memperlihatkan tekanan bearish dari area jenuh beli menandakan potensi tertekan IHSG masih cukup besar peluangnnya.
"Sehingga diperkirakan IHSG akan bergerak kembali mixed pada rentan 5.375-5.450 dan perlu hati-hati jika ternyata break out support rata-rata pergerakan 50 hari di level 5.375," katanya dalam riset.
Akhir pekan lalu, IHSG bergerak mixed dengan ditutup mampu bertahan dizona positif 5,55 poin sebesar 0,1% di level 5.409,24. Saham-saham sektor komoditas terlihat diterpa aksi jual setelah cukup optimis pada minggu ini terlihat dari pelemahan indeks pertanian dan pertambangan pada perdagangan hari ini yang lebih dari 1%.
Dari global, pekan ini investor akan menfokuskan diri pada sentimen pekan depan dimana Jepang akan merilis aktifitas eksport import dan seluruh negara akan merilis survey indeks kinerja manufaktur dan Jasa.